SuaraSumut.id - Polda Sumut mengatensi kasus penganiayaan yang dialami Asmar Beni, jurnalis televisi saat meliput penggusuran lahan di Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Dirreskrimum Polda Sumut Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja mengatakan, pihaknya berkoordinasi dengan Polresta Deli Serdang guna mengungkap kasus penganiayaan itu.
"Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Satreskrim Polresta Deli Serdang untuk segera menindak terhadap para pelaku yang melakukan penganiayaan," katanya kepada wartawan, Sabtu (26/3/2022).
Tatan mengaku optimis dalam waktu dekat pihaknya akan menemukan titik terang dalam kasus itu.
"Ya mungkin satu dua hari ini kita sudah mendapatkan titik terang terhadap para pelaku yang melakukan penganiayaan," tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, seorang jurnalis televisi menjadi korban penganiayaan saat meliput penggusuran pada Kamis (24/3/2022).
Dalam aksinya, pelaku yang diduga orang suruhan dari PTPN II menganiaya korban. Ponsel korban juga diambil.
Peristiwa bermula saat korban sedang mengambil gambar pembersihan lahan. Tiba-tiba datang diduga pelaku seolah hendak menghalangi kerja jurnalis.
"Korban sempat mengatakan bahwa ia dari media, tetapi hal itu tidak diindahkan mereka dan langsung menghajar korban," kata Sukri kontributor televisi.
Baca Juga: The Impossible, Film Keluarga Penuh Haru yang dibintangi Tom Holland
Akibat kejadian itu, korban mengalami luka di bagian atas kepala, dan bibir bawah pecah.
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
IJTI Kecam Aksi Penganiayaan Jurnalis TV di Deli Serdang
-
Liput Penggusuran Lahan PTPN di Deli Serdang, Jurnalis TV Dianiaya hingga Luka-luka
-
Ukraina Diserang: Kisah Jurnalis BBC di Garis Depan Pertempuran
-
Jurnalis Asing MotoGP Terkesan dengan Honda ADV 150 Buatan Indonesia, Bermimpi Bisa Diboyong Ke Negaranya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional