SuaraSumut.id - Polisi menenangkap seorang pria yang viral karena mengancam akan mematahkan leher Wali Kota Medan Bobby Nasution.
Melansir Instagram Polrestabes Medan, Senin (25/4/2022), pria itu diketahui bernama Rizkan Putra. Ia dilaporkan oleh petugas E-Parking.
Personel Polsek Medan Kota yang mendapat laporan melakukan pengejaran dan menangkapnya di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut).
"Selanjutnya terlapor dibawa ke Polsek Medan Kota untuk diambil keterangan lebih lanjut," tulis dalam Instagram Polrestabes Medan.
Dalam postingan itu turut ditampilkan wajah Rizkan yang memakai kacamata sambil tersenyum.
Sebelumnya, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengatakan, pelaku sedang menjalani pemeriksaan.
"Jadi seperti yang disampaikan Pak Wali tadi, ada masuk unsur penganiayaannya. Orangnya sudah diamankan di Polsek Medan Kota tadi subuh. Ini kita proses pemeriksaan saksi-saksi proses penyidikannya," ungkapnya.
Terkait dengan maraknya preman, Valentino menambahkan pihaknya tetap menggelar patroli secara rutin.
"Sebenarnya kita dengan Pak Wali tetap mengawasi kita melaksanakan patroli secara rutin. Ada timnya dan ini setiap hari berjalan bergerak termasuk yang berpakaian preman, kalau kejadian ini kan insidentil," tandasnya.
Baca Juga: 5 Drama Yoon Chan, Bintang All of Us Are Dead yang Ulang Tahun ke-21
Diberitakan, video aksi pria menolak membayar parkir secara elektronik atau E-Parking viral di media sosial. Pria itu mengancam akan mematahkan leher Wali Kota Medan Bobby Nasution.
Dalam video terlihat pria berambut gondrong dan memakai kacamata duduk di dalam mobil. Ia terdengar berdebat dengan seseorang yang belakangan diketahui sebagai petugas E-Parking.
Pria itu meminta agar petugas parkir memanggil bosnya. Ia juga mengeluarkan kata-kata ancaman.
"Kau panggil bos kau kemari," kata pria itu.
"Ini yang nyuruh Pak Bobby," balas petugas parkir.
"Ya kau panggil Pak Bobby itu kemari, biar kupatahkan batang leher Pak Bobby itu sekalian," ucap pria itu.
Tag
Berita Terkait
-
5 Fakta Video Viral Sosok Pria Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution
-
Respons Wali Kota Medan Bobby Nasution soal Pria Ancam Patahkan Lehernya Gegara Tolak E-Parking
-
Pria Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution Ditangkap Polisi
-
Tolak Bayar Parkir Elektronik, Pria di Medan Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja