SuaraSumut.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak memberikan peringatan keras bagi para preman. Panca akan menindak tegas para preman yang tindak tanduknya meresahkan masyarakat.
Demikian dikatakan Panca Putra dalam paparan terkait dengan penangkapan 135 orang preman di Medan, Senin (25/4/2022).
"Saya harus sampaikan kepada para preman-preman yang merasa dirinya preman. Saya tahu saudara melakukan kegiatan itu karena kebutuhan ekonomi saudara. Tapi yang harus ketahui bahwa tindakan saudara- saudara itu meresahkan masyarakat," kata Panca.
Panca mengatakan, perbuatan preman yang kerap melakukan pungutan liar (pungli) menggunakan kekerasan berdampak serius terhadap menurunnya perekonomian.
"Sebenarnya saudara- saudara tidak perlu melakukan itu, kenapa? Karena ekonomi masyarakat tidak bertumbuh akibat tindakan para preman. Percayalah negara ini akan runtuh yang susah masyarakat," kata Panca.
Panca mengatakan, dari 135 orang preman yang diamankan, 50 orang di antaranya terindikasi positif menggunakan narkoba. Untuk itu, Panca tidak akan mentolelir para pelaku narkoba.
"Saya tidak kasih toleransi para pelaku narkoba. Tindakan yang dilatarbelakangi karena narkoba itu merupakan tindak pidana murni dan tidak ada toleransi," pungkasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Baca Juga: Jadwal Imsak Kota Medan dan Sekitarnya Hari Ini, Selasa 26 April 2022
Berita Terkait
-
Polrestabes Medan Diminta Aktifkan Kembali Tim Pemburu Preman, Ini Tujuannya
-
Bikin Resah Warga Medan, Puluhan Preman Disikat Polisi Jelang Lebaran Idul Fitri
-
Heboh, Curhatan Pedagang Buah ke Jokowi, Bima Arya dan Satpol PP Ungkap Sosok Ujang Sarjana: Dia Preman di Pasar Bogor
-
Kuasa Hukum Ungkap Kejanggalan Penangkapan Ujang Sarjana, Klaim Kliennya Bukan Preman
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh