
SuaraSumut.id - Polisi menembak seorang terduga begal hingga tewas. Pasalnya, pria yang tidak memiliki identitas itu melawan saat akan ditangkap.
Demikian dikatakan Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan, melansir Antara, Minggu (22/5/2022).
"Meski petugas melumpuhkan dengan menembak di bagian kaki, pria yang tidak memiliki identitas diri ini masih melawan dengan mengayunkan pisaunya ke arah anggota," katanya.
Karena masih melawan, kata Tonny, petugas kembali melepaskan tembakan dan mengenai bagian punggung pelaku.
Sebelumnya sempat terjadi pergulatan antara terduga pelaku dan polisi hingga ada tindakan tegas terukur.
Terduga pelaku yang masih dalam kondisi hidup dibawa ke rumah sakit. Namun, ia dinyatakan meninggal dunia.
"Jenazah dibawa ke RSUD Curup guna untuk keperluan autopsi," katanya.
Peristiwa berawal saat petugas mendapat laporan adanya kasus pembegalan di Desa Lubuk Ubar. Petugas lalu melakukan pencegatan di depan Polsek.
Terduga pelaku bersama dengan seorang rekannya yang akan menuju ke arah Kota Lubuklinggau ini melihat ada pencegatan kemudian memutar kendaraannya kembali ke arah Kota Curup.
Baca Juga: Waduh! Adegan Film The Doll 3 Memakan Korban, Kru Dilarikan ke Rumah Sakit
"Petugas melakukan pengejaran dan berhasil menghentikan keduanya," jelasnya.
Saat penangkapan, kata Tonny, satu orang melarikan diri ke dalam kebun. Sedangkan satunya lagi berupaya melawan petugas saat akan mengamankannya.
Polisi lantas memberikan tindakan tegas terukur di bagian kaki dan bagian punggung.
Dari tangan terduga disita satu unit sepeda motor milik korban, sebilah senjata tajam jenis pisau, dan satu set kunci leter T.
"Petugas masih melakukan pengejaran terhadap seorang lagi terduga pelaku yang kabur," tukasnya.
Berita Terkait
-
Koboi Jalanan di Tangerang Berbohong Ngaku Korban Begal: Mabuknya Rese hingga Kena Peluru Sendiri
-
Kasus Kematian Kenzha Mahasiswa UKI Ditutup, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Duit Istri Ludes Buat Judi, Pria Cimahi Ngaku Dibegal, Endingnya Bikin Repot Polisi
-
Atap Klub Malam Runtuh Saat Konser, Gubernur dan Eks Bintang MLB Tewas Bersama 98 Korban
-
Komnas HAM Turun Tangan Selidiki Dugaan Pelanggaran Berat di Kasus Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik April 2025, Lengkap Semua Series
-
Langkah Kecil Bandung: Mengguncang Dunia dan Membangun Solidaritas Global
-
Sri Mulyani Ungkap Peluang Danantara Kelola Dana Bank Dunia
Terkini
-
Ngeri! Tangan Polisi Disayat Bandar Narkoba di Langkat, Begini Kronologinya
-
Puluhan Tahun Rusak, Bobby Nasution Target Perbaiki Jalan 3 Kabupaten Tahun Ini
-
Proyek BioCNG Beroperasi di Labusel, Ubah Limbah Kelapa Sawit Jadi Bahan Bakar Ramah Lingkungan
-
Peringatan Hari Bumi: Menjaga Ekosistem Kunci Mengatasi Krisis Iklim
-
Pelari Asal Sumut Raih Emas Kumandangkan Indonesia Raya di Singapura