SuaraSumut.id - Polisi menetapkan sembilan orang diduga anggota geng motor menjadi tersangka perusakan kafe di Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Kesembilan orang yang jadi tersangka berinisial IYS, SJM, RA, DRA, VJN, CIM, HA, DPY.
"Mereka merupakan geng motor Garuda Hitam," kata Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji, melansir Antara, Selasa (31/5/2022).
Irsan mengatakan, perusakan kafe berawal dari IYS terlibat perselisihan dengan kelompok Zervanos pada Minggu 22 Mei 2022.
Selanjutnya, IYS mengadu kepada MRA selaku penggerak masa yang ditetapkan sebagai daftar pencarian orang (DPO).
MRA mengatakan kepada IYS akan turun untuk membalas. Ratusan geng motor Garuda Hitam berkumpul di Simpang Pondok Asam pada Minggu 28 Mei 2022.
"Saat berkumpul mereka mendapat informasi bahwa kumpulan dari Zervanos berada di depan kantor Pos Kecamatan Galang," katanya.
Dengan mengendarai sepeda motor dan membawa senjata tajam, kata irsan, mereka mendatangi ke lokasi dimaksud. Kelompok Zervanos yang melihat kedatangan geng motor Garuda Hitam langsung kabur.
"Saat geng motor Zervanos kabur, massa Garuda Hitam melempari batu hingga menyasar kafe di sekitar lokasi," ujarnya.
Petugas yang mendapat laporan turun ke lokasi dan mengamankan lima orang dari geng motor Garuda Hitam.
Baca Juga: 5 Karakter Genshin Impact Paling Sering Digunakan di Spiral Abyss v2.6
"Setelah dilakukan pengembangan, petugas kembali menangkap empat lainnya," jelasnya.
Mereka dipersangkakan dengan Pasal 170 ayat (1) Subs 406 ayat (1) KUHPidana.
"Ancaman hukuman lima tahun enam bulan penjara," tukasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Motif Pembacokan Antar Geng Motor yang Tewaskan Satu Orang di Serang Terungkap, Pelaku Ditangkap saat Main Game Online
-
Pengakuan 2 Remaja Tanggung Anggota Geng Motor XTC: Hidup Cuma Sibuk Tawuran, Bendera Lain Adalah Musuh
-
Live di Medsos Sambil Pesta Miras dan Acungkan Senjata Tajam, Puluhan Anggota Geng Motor Diciduk Polisi
-
Geng Motor di Cirebon Bubarkan Diri Usai Markasnya Digerebek, Bendera dan Kaos Bertuliskan GBR Digunting
-
Kejahatan Jalanan di Malam Hari Marak di Bandar Lampung, Polisi Sebut bukan Geng Motor
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat