SuaraSumut.id - Satpol PP menggerebek warung kopi di kawasan Jalan Niaga, Kecamatan Padang Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (31/5/2022). Warung kopi itu hanya kedok untuk menutupi aktivitas panti pijat plus-plus.
Dalam penggerebekan tersebut, petugas menyita sejumlah kasur batangan. Selain itu, petugas juga mengamankan tiga orang perempuan dan satu orang laki-laki.
"Tiga orang perempuan diduga berprofesi sebagai pramujasa, sementara satu orang laki-laki sebagai pelanggannya," kata Kepala Bidang Ketertiban Umum Satpol PP Padang, Deni Harzandy, melansir Covesia.com--jaringan Suara.com.
Deni mengatakan, penggerebekan dilakukan berdasarkan laporan warga yang resah akibat adanya aktvitas di tempat itu.
Baca Juga: Dapat Suntikan PMN Rp199 Miliar, Indofarma Bakal Bikin 5 Pabrik Fasilitas Kesehatan
Patauan di lapangan, pemilik menyediakan jasa pijat plus-plus, karena didapati satu orang tamu laki-laki dan di ruangan terdapat sekat-sekat.
"Pemilik tempat pijat ini diduga melakukan kegiatan pelayanan asusila, dan untuk proses lebih lanjut, akan dilakukan pemeriksaan oleh PPNS," jelasnya.
Pihaknya akan terus berupaya untuk mencegah terjadinya hal-hal yang menyimpang dari norma-norma.
Pemilik dan dua perempuan, serta seorang laki-laki yang diamankan akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Jika hasil pemeriksaan ditemukan mereka sebagai pelayan seks maka akan kita kirim ke panti rehabilitasi," tukasnya.
Baca Juga: Tak Terima Disebut Profesor Gadungan, Rektor UIC Musni Umar Seret Nama Wapres Maruf Amin
Berita Terkait
-
Warpat, Puncak Asri dan Blok Buah Jadi Target Penertiban di Puncak Bogor Besok
-
Brutal! Remaja Putri di Jonggol Hajar Temannya di Warung Kopi, Ini Kata Polisi
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
Agen Obat Tradisional Ilegal di Bandung dan Cimahi Digerebek BPOM, Ratusan Obat Kuat Disita
-
Nyebur ke Kolam Bundaran HI, Aksi Heroik Satpol PP Gagal Tindakan Nekat Kakek A, Begini Kronologinya!
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara