SuaraSumut.id - Kabupaten Pidie, Aceh, masuk zona kuning penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Status tersebut ditetapkan setelah 27 ekor sapi di Pidie, terjangkit PMK.
Demikian dikatakan Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan pada Dinas Pertanian dan Pangan (Distanpang) Pidie, Husen, melansir Antara, Jumat (10/6/2022).
"Saat ini Kabupaten Pidie masuk zona kuning kasus PMK," katanya.
Husen mengatakan, dari 27 ekor sapi yang terjangkit, di antaranya satu ekor dilakukan pemotongan paksa dan enam ekor dalam masa penyembuhan.
"Sedangkan 20 ekor sudah sembuh dari gejala klinis penyakit tersebut," katanya.
Dirinya mengklaim, jika kasus PMK ditangani dengan cepat dan hewannya di karantina, maka tidak akan mewabah ke hewan lainnya.
"Pemilik ternak juga harus mengisolasi ternaknya di masa sekarang, untuk menghindari terserang wabah ini," kata Husen.
PMK termasuk penyakit mudah di obati, seperti pemberian vitamin dan anti biotik biasanya dua sampai tiga hari sudah sembuh.
"Jika hewan terserang PMK, peternak jangan panik tetapi melapor ke petugas atau mantri hewan di daerahnya agar bisa tertangani dengan cepat," ujar Husen.
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat dalam upaya menekan penyebaran PMK, peternak tidak melepasliarkan hewan ternaknya.
Berita Terkait
-
Pemerintah Diminta Percepat Distribusi Vaksin Cegah Meluasnya Wabah PMK Jelang Idul Adha
-
PMK Bikin Peternak Tercekik, Harga Sapi Ditawar Lebih Murah dari Modal Awal
-
Harga Sapi di Daerah Turun Hingga Rp5 Juta per Ekor Akibat Wabah PMK
-
Khawatir Hewan Ternak Terjangkit PMK, Pemilik Pilih Tak Jualan Sementara
-
Waspada PMK, Balai Veteriner Lampung akan Periksa Hewan Kurban Idul Adha
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat