SuaraSumut.id - Kabar duka kembali datang dari Arab Saudi. Seorang jemaah calon haji asal Indonesia meninggal dunia di Madinah pada Jumat (10/6/2022).
Jemaah tersebut bernama Bangun Lubis Wahid yang berasal dari Kabupaten Pasaman Barat. Jemaah yang meninggal di usia 59 tahun itu berasal dari Kloter 4 Embarkasi Padang.
"Hari ini kami informasikan juga bahwa ada satu lagi calon haji yang wafat, atas nama Bangun Lubis Wahid, dalam usia 59 tahun," ujar Juru Bicara Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Pusat Akhmad Fauzin, Sabtu (11/6/2022).
Fauzin tidak menjelaskan secara rinci meninggalnya Bangun Lubis Wahid. Dengan demikian, calon haji Indonesia yang meninggal di Tanah Suci menjadi dua orang.
Sebelumnya, calon haji atas nama Suhati Rahmat Ali Binti H. Rahmat meninggal dunia setiba di Madinah. Pemerintah hanya akan merilis data jamaah wafat yang telah keluar COD-nya (Certificate of dead) dari pihak berwenang.
"Seluruh jemaah yang wafat di Arab Saudi akan dibadalhajikan," kata dia.
Selain meninggal dunia, ada sebanyak 15 calon haji yang sakit, sebanyak 13 orang di antaranya dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah dan dua orang dirawat di RSAS Madinah.
Ia juga menjelaskan bahwa hingga saat ini ada 17.612 jamaah calon haji yang sudah tiba di Madinah. Hari ini, akan kembali diberangkatkan 3.259 orang yang terbagi dalam delapan kloter dari lima embarkasi.
Adapun rinciannya, tiga kloter (1.196 orang) berangkat dari embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG), dua kloter (900 orang) dari Embarkasi Surabaya (SUB), serta masing-masing satu kloter dari embarkasi Jakarta-Bekasi atau JKS (410 orang), Medan atau MES (393 orang), dan Solo atau SOC (360 orang). (Antara)
Baca Juga: Calon Haji Asal Sumbar Meninggal di Madinah, Mendiang Berasal dari Kloter IV Embarkasi Padang
Berita Terkait
-
Lepas Kloter Pertama Jemaah Haji, Ini Pesan Gubernur Sumbar
-
Jelang Keberangkatan Kloter Pertama ke Tanah Suci, Gubernur Sumbar Periksa Kesiapan Asrama Haji Padang
-
5 Kloter Calon Jemaah Haji Embarkasi Padang Segera Berangkat, Semua Pantia Wajib Rapid Test Setiap Hari
-
Suhu Arab Saudi Capai 50 Derajat Celcius, Calon Jemaah Haji Diminta Jaga Kesehatan
-
2.903 Orang Calon Jemaah Haji Embarkasi Padang Berangkat dalam 8 Kloter
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja