SuaraSumut.id - Polrestabes Medan bersama Polsek jajaran menangkap 107 pelaku kejahatan. Mereka ditangkap dalam kurun waktu dua minggu terakhir. Para pelaku terlibat pidana curat, curas dan curanmor.
Hal tersebut diungkap Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa, kepada wartawan, Minggu (19/6/2022).
"Ada 107 pelaku dari 77 perkara tindak pidana curas, curat dan curanmor yang ditangkap," kata Fathir.
Dari 77 perkara tersebut, kata Fathir, didominasi tindak pidana pencurian dengan pemberatan (curat), yaitu masuk ke rumah korban lalu mengambil barang-barang milik korbannya.
"Ada tiga pelaku yang diberikan tindakan tegas terukur karena melakukan perlawanan," kata Fathir.
Fathir mengatakan, motif para pelaku melakukan aksinya untuk mendapatkan keuntungan pribadi dan menggunakan uang hasil kejahatan membeli narkoba, bermain judi dan sebagian untuk kebutuhan hidup.
"Terhadap pelaku dijerat dengan Pasal 363 dan Pasal 365 KUHP," jelasnya.
Fathir berharap masyarakat untuk turut membantu dalam mewujudkan Kota Medan yang aman dan tentram.
"Kami ucapkan terima kasih atas peran serta masyarakat yang telah membantu kami untuk mewujudkan Kota Medan aman dan tentram," tukasnya.
Baca Juga: Dua Bobotoh Meninggal Dunia, Kapten Persib Ingatkan Nyawa Lebih Penting dari Kemenangan
Berita Terkait
-
Payudara Dipegang Saat Tampil di Klub Malam, DJ Joice Kasih Bogem Mentah ke Pelaku
-
Ke Kos-kosan Cari Pelaku Pengeroyokan, Polisi Malah Dapat Pelaku Curanmor Kakap
-
Titik Terang Kasus Pembunuhan Nenek di Malang, Pelaku Mengarah ke Cucunya Sendiri
-
Polisi Tangkap Pelaku Curanmor di Tangerang dan Sita Barang Bukti
-
Update Kasus Viral Seorang Wanita yang Ditipu Pria Abal-abal, Korban: Saya Dicuci Otak oleh Keluarga Pelaku
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat