SuaraSumut.id - Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring turut buka suara terkait polemik rendang babi yang menghebohkan publik di tanah air.
Ia bahkan menyebut adanya sosok yang mengaku Gus turunan ulama memberi komentar mengenai rendang bani yang sedang heboh, tapi justru malah membuat bingung umat.
Pernyataan bernada menyindir ini disampaikan Tifatul Sembiring lewat cuitan di twitter @tifsembiring pada Selasa (21/6/2022).
Tifatul menyampaikan jika William Wongso, seorang pakar kuliner terkenal Indonesia lebih memahami inti masalah polemik rendang babi, dibandingkan sosok yang mengaku Gus tersebut.
"Pak William Wongso saja faham inti polemik tentang Rendang Padang babi ini. Poinnya itu karena ada sisipan kata 'Padang'," tulisnya.
Menurutnya, sosok mengaku Gus itu mestinya memberikan pencerahan kepada umat, bukan malah menyampaikan pernyataan yang membuat gaduh dan bingung umat.
"Ini malah ngaku Gus, turunan ulama kok justru malah bikin bingung ummat. Kasih pencerahan bukan caper," tulisnya.
Dalam cuitannya, Tifatul juga menautkan link berita media online yang menuliskan pernyataan William Wongso kalau Rendang Padang babi memang salah kaprah, dan tak pantas membawa nama Padang.
Cuitan tersebut membuat warganet bertanya siapa sosok Gus yang dimaksud Tifatul. Tak disangka ada warganet yang menduga kalau sindiran itu ditujukan ke Gus Miftah.
Baca Juga: Transformasi Digital Membuat UMKM Semakin Berkembang, Siap Tangkap Peluang Memasuki Endemi
"Emang cak miftah keturunan ulama?
Anak nabi aja belum tentu baik...heee," balas warganet.
Diketahui, Gus Miftah sempat membuat heboh karena mempertanyakan sejak kapan rendang memiliki agama.
Namun, ada juga warganet yang tidak setuju dengan pendapat Tifatul Sembiring.
"Confirmation bias itu pilih ahli masak daripada ahli agama hanya karena yang sesuai pendapatnya. Kaya gini jadi menteri informasi gimana mau bahas machine learning tangkal misinformasi," timpal warganet.
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Pemprov Bakal Sidak RM Padang Gegara Heboh Rendang Babi, Gerindra: Bisa jadi Ada Permintaan
-
Usai Rendang Babi, Kini Heboh Nasi Uduk Aceh dengan Dendeng Babi di Jakarta
-
Heboh Larangan Rendang Babi, Gus Miftah Tanya: Sejak Kapan Rendang Punya Agama?
-
Pemprov DKI Jakarta Bakal Sidak Rumah Makan Padang Yang Jual Rendang Babi, Publik: Cuma Usaha Politisi?
-
Heboh Soal Rendang Babi, Gus Miftah: Sejak Kapan Ya Rendang Punya Agama
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan