Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Kamis, 23 Juni 2022 | 16:04 WIB
Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menghadiri acara silaturahmi kebangsaan di Medan. [Suara.com/M.Aribowo]

SuaraSumut.id - Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menghadiri acara silaturahmi kebangsaan di Medan, Kamis (23/6/2022).

Begitu sampai di acara yang berlangsung di Hotel Tiara Medan, teriakan Cak Imin Presiden menggema di lokasi acara.

"Siapa presiden kita?" teriak sejumlah orang yang hadir dalam acara.

"Gus Muhaimin," jawab sejumlah orang serempak.

Baca Juga: Hadapi Dua Laga Sisa Piala Presiden 2022, PSS Sleman Boyong 26 Pemain

Cak Imin menyampaikan, PKB terbuka untuk siapapun, semua agama, kelompok masyarakat. Dirinya juga mengajak semua pihak untuk mensukseskan Indonesia yang lebih adil yang menjaga perbedaan menghormati perbedaan.

"Kita berterima kasih kepada masyarakat Buddhis di Medan, Sumatera Utara pada umumnya. Ini bukti bahwa PKB terbuka untuk siapapun semua agama, semua kelompok masyarakat," kata Cak Imin.

"Mari kita bahu membahu untuk mensukseskan Indonesia yang lebih adil yang menjaga perbedaan, menghormati perbedaan Bhinneka Tunggal Ika," sambung Cak Imin.

Wakil Ketua DPR RI ini berharap dengan adanya kegiatan silaturahmi kebangsaan ini maka persatuan dan kesatuan bangsa yang plural bisa semakin erat dan harmonis.

"Saya berharap Indonesia yang plural Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika, Indonesia yang begitu beragam, tetap harus bersatu padu dalam suatu persatuan dan kesatuan bangsa. PKB adalah garda terdepan untuk persatuan bangsa," katanya.

Baca Juga: Viral Gara-gara Megawati, Omzet Tukang Bakso Ternyata Capai Belasan Juta Sebulan

Tokoh Masyarakat Buddha Sumut, Dr Indra Wahidin menyampaikan rasa bangganya atas terselenggaranya acara ini.

"Tentu saja suatu kebanggaan bagi Buddhis di Sumatera Utara. Dengan PKB Sumatera Utara dan Medan kita tetap bersama pak," ujarnya.

Ia berharap PKB tetap merangkul minoritas dan memberikan kesempatan kepada umat Buddha untuk bergabung ke PKB.

"Dan juga harapannya untuk kesempatan berikutnya umat Buddha, pak ketua umum memberikan kesempatan yang luas kepada umat kita yang ingin bergabung dengan bapak. Semoga PKB tetap maju," kata Indra Wahidin.

Kontributor : M. Aribowo

Load More