SuaraSumut.id - Tabrakan melibatkan satu unit bus bermuatan drum solar dengan sejumlah pengendara sepeda motor yang melintas.
Tabrakan terjadi di Jalan Budi Utomo, Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut), pada Sabtu (25/6/2022) tengah malam.
Kasatlantas Polres Asahan AKP Jodi Indrawan ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, membenarkan kejadian tersebut.
"Benar terjadi kecelakaan beruntun mobil kontra empat unit sepeda motor di Asahan," katanya, Minggu (26/6/2022).
Baca Juga: Cerita Peternak Sapi 63 Tahun Naik Haji, Selipkan Doa Minta Jodoh yang Elok di Ka'bah
Jodi mengatakan, tabrakan bermula saat mobil BK 7254 DN yang dikemudikan oleh MH (melarikan diri), berpenumpang dua orang datang dari datang dari arah Kisaran menuju arah Air Joman.
"Pengemudi diduga mengendarai kendaraannya tidak hati-hati dan kurang konsentrasi dan berjalan melebar ke kanan tanpa memperhatikan situasi lalu lintas," katanya.
Bus kemudian menabrak sejumlah pengendara motor yang melintas dari arah berlawanan serta yang berada di depan bus nahas tersebut. Sebanyak lima orang pengendara motor pun berjatuhan karena ditabrak.
"Satu korban luka berat berinisial RS meninggal dunia dalam perawatan intensif beberapa jam di RSUD Kisaran. Sedangkan empat lainnya mengalami luka ringan," jelasnya.
Atas kejadian ini, Jodi mengucapkan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban yang meninggal dunia.
Baca Juga: Menyedihkan, 5 Bahasa Dunia yang Terancam Punah
"Kepada seluruh masyarakat Asahan dihimbau untuk selalu menaati aturan lalu lintas, mengutamakan keselamatan, dan selalu berhati-hati di jalan," kata Jodi.
Berita Terkait
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
-
Fakta Baru Kecelakaan Tol Cipularang, Ada Jejak Rem Sebelum KM 92
-
Kakorlantas: Kecelakaan Maut di Cipularang Bukan Tabrakan Beruntun, Tapi Karambol
-
Putus Sekolah, Dede Rohana Jamin Pendidikan Anak-anak Sopir Truk Kecelakaan Tol Cipularang
-
Truk ODOL Jadi Biang Kerok Kecelakaan, AHY: Tidak Boleh Dibiarkan, Perlu Penertiban
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM