Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Senin, 27 Juni 2022 | 14:02 WIB
Ilustrasi cabai (Pexels/Artem Beliaikin)

SuaraSumut.id - Harga cabai merah di Sumatera Utara (Sumut) mengalami kenaikan tajam. Harganya mencapai Rp 130 ribu per kilogram, Senin (27/6/2022).

Data diperoleh dari Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), harga cabai merah di Pusat Pasar Medan Rp 110 ribu per kilogram.

Di Kota Sibolga harga cabai merah Rp 120 ribu per kilogram dan di Pematangsiantar menyentuh Rp 130 ribu per kilogram.

"Hari ini mahal cabe merah, tadi beli seperempat udah Rp 27 ribu, mahal," kata seorang emak-emak bernama Rina (29).

Baca Juga: Dua Tahun Dilanda Pandemi, Angka Kemiskinan Sumut Berjumlah 1.268.079 Penduduk

Hal senada juga disampaikan emak-emak lainnya bernama Dina Nasution (36). Ia mengaku harga cabai semakin mengalami kenaikan.

"Gila harga cabai sekitar Rp 110 sampai Rp 120 ribu per kilogram," kesalnya.

Untuk mengatasi hal ini, Dina mengaku membeli cabai rawit hijau dengan harga sekitar Rp 70 ribu per kilogram.

"Untuk beli cabai sama sayur saja udah Rp 100 ribu. Kalau bisa segera turun lah, apalagi ini mau Idul Adha," jelasnya.

Pengamat Ekonomi Sumut Gunawan Benjamin mengatakan dari hasil pengamatan di lapangan, harga cabai yang meroket didominasi oleh penurunan stok dari wilayah Karo dan Sidikalang.

Baca Juga: Jemaah Haji Dihimbau Fokus Ibadah, Jangan Banyak Belanja di Mekkah dan Madinah

"Sementara penyeimbang pasokan dari luar Sumut terbilang minim saat ini," ujarnya.

Jika merunut pada data, kata Gunawan, harga cabai di Sumut sulit untuk turun.

"Karena wilayah terdekat sekitar Sumut, seperti Riau maupun Sumbar harga cabainya masih lebih mahal. Di Jawa juga masih belum turun dan beranjak jauh dari kisaran Rp 100 ribu per Kg," kata Gunawan Benjamin.

Kontributor : M. Aribowo

Load More