SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan ketegangan antara driver taksi online dan satpam salah mal di Medan viral di media sosial.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @medantalkid, dilihat SuaraSumut.id, Selasa (28/6/2022).
Dalam video terlihat sopir taksi online yang memakai kaus warna hitam sudah berhadap-hadapan dengan satpam.
Kedua belah pihak tampak berseteru di tengah jalan raya, persisnya di depan mal tersebut. Dalam video juga terlihat pengemudi taksi online juga nyaris terlibat adu jotos dengan Satpam.
Baca Juga: 5 Fakta Sheila Salsabila, Sahabat yang Kabarkan Marshanda Hilang di LA Hingga Dituduh Pansos
Bahkan, pengendara yang emosi melihat Satpam, sempat melakukan tindakan dengan dorongan ke tubuh satpam.
Terlihat dalam video, sejumlah orang datang untuk melerai keributan. Warga yang melihat merekam lewat ponsel dan menyebarkannya ke medsos.
"Sopir Gxxx begado dengan satpam karena diusir pas lagi nunggu penumpang, sopir menganggap satpam kurang sopan, padahal diusir karna berhenti di tengah jalan dan membuat kemacetan," tulis narasi dalam video.
Warganet yang melihat ini pun langsung merespons dengan memberikan tanggapan di kolom komentar.
"Hadeh perlu pendidikan kembali kedua pihak ni. Yang satu sudah diingat malah bar bar, yang satu lagi ugal-ugalan gak ada etikanya lagi," ujar warganet.
Baca Juga: Menpan RB Tjahjo Kumolo Sakit Infeksi Paru-Paru, ini Penyebab dan Gejalanya
Polisi sampai turun tangan
Terkait viralnya video itu membuat polisi sampai turun tangan dengan mendatangi lokasi.
Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi menjelaskan, pihaknya langsung merespons dengan menjumpai satpam yang terlibat cekcok dengan driver taksi online.
"Setelah kita sambangi kepada petugas satpam, dirinya mengaku bahwa yang ada di dalam video pada Sabtu 25 Juni 2022, sekira pukul 18.55 WIB adalah benar dirinya dan permasalahan itu dikarenakan kesalahpahaman," ujarnya.
Mendengar pengakuan dari satpam tersebut, petugas memberikan arahan dan bimbingan penyuluhan agar dalam melaksanakan tugas tidak arogan, profesional dan mengikuti SOP.
"Yang bersangkutan juga sudah membuat surat pernyataan tertulis dan permasalahan itu sudah dianggap selesai serta tidak menjadi problem bagi dirinya," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga