SuaraSumut.id - Motif pembunuhan terhadap siswi SMP di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut), inisial ASS (14) terungkap. Pelaku FS (19) melakukan aksinya karena panik dengan pernyataan korban. Hal itu berdasarkan pengakuan FS kepada polisi.
Humas Polres Langkat AKP Joko Sumpeno mengatakan, sempat ada pembicaraan antara pelaku dan korban sebelum terjadinya pembunuhan. Kala itu korban bertanya apakah pelaku mengeluarkan spermanya di dalam.
"Saat korban sadar dari pingsan, ASS bertanya kepada pelaku apakah mengeluarkan spermanya di dalam. Pelaku menjawab mengeluarkan di dalam. Korban lalu mengatakan akan memberitahukan ke orang tuanya jika hamil," kata Joko Sumpeno, Selasa (28/6/2022).
Korban mengatakan bahwa dirinya masih perawan. Hal itu membuat pelaku panik. Ia kemudian memukul korban menggunakan batu di kepala belakang, pelipis kiri, kening dan rahang sebelah kiri korban.
Pukulan tersebut membuat korban meninggal dunia. Selanjutnya, pelaku membawa baju dan tas korban ke rumahnya.
"Setelah malam hari, baju dan tas korban serta baju pelaku di buang di sungai," katanya.
Jasad korban lalu ditemukan di semak-semak di komplek sanggar pramuka PT Pertamina Pangkalan Berandan, pada Selasa 21 Juni 2022.
Petugas melakukan penyelidikan dan mengetahui bahwa pelaku sempat terekam CCTV saat membonceng korban.
"Dari situ petugas menangkap pelaku pada Senin 27 Juni 2022," katanya.
Baca Juga: Ambil Peran Penting, Ini Kiprah Bea Cukai di Organisasi Kepabeanan Dunia
Lurah Tangkahan Lagan Barat Alur Dua, Kecamatan Sei Lepan, Aswin Faisal meminta agar pelaku dihukum dengan seberat-beratnya.
"Harapannya diberikan hukuman setimpal itu kan sadis, jangan berpihak waktu di persidangan tetap tegakan hukum yang benar," ujarnya.
Aswin juga berharap agar kiranya kasus yang meresahkan masyarakat ini tidak terulang lagi.
"Meresahkan, melelahkan, cukup-cukuplah kejadian ini (jangan terulang lagi). Kemudian banyak sumpah serapah dari warga kepada pelaku ini, karena masing-masing hati warga tergores dengan ulah pelaku ini," katanya.
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Kocak Polisi Nyanyikan Lagu 'Akhirnya Ku Menemukanmu' Usai Tangkap Pembunuh Siswi SMP di Langkat
-
Polda Lampung Turun Tangan Selidiki Pembunuhan Pengusaha asal Rajabasa
-
Komplotan Pembunuhan Bayaran Digulung Polisi, Lihat Nih
-
Ditangkap Polisi, Pengakuan Pembunuh Siswi SMP di Langkat Bikin Geram
-
Pembunuh Siswi SMP di Langkat Ditangkap, Lihat Tampangnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana