SuaraSumut.id - Menteri Dalam Negeri atau Mendagri Tito Karnavian dipastikan hadir untuk melakukan pelantikan terhadap Penjabat Gubernur Aceh.
"Iya, Bapak Menteri Tito langsung yang akan melantik Penjabat Gubernur Aceh. Kemungkinan sore nanti berangkat," kata Wakil Ketua DPR Aceh Safaruddin melansir Antara, Selasa (5/7/2022).
Kepastian Mendagri akan melantik langsung Penjabat Gubernur Aceh juga tertuang dalam surat Kemendagri Nomor 121/3808/SJ yang terbitkan 4 Juli 2022 kepada Ketua DPR Aceh perihal pelaksanaan pelantikan penjabat Gubernur Aceh.
Dalam surat tersebut disampaikan bahwa Mendagri berkenan melantik Achmad Marzuki sebagai Penjabat Gubernur Aceh dihadapan Ketua Mahkamah Syar'iyah Aceh dalam rapat paripurna DPRA pada Rabu 6 Juli 2022 pukul 08.30 WIB.
Baca Juga: Suami di Pasuruan Kecanduan Game Online, Ditegur Malah Cakar Wajah Istrinya Sampai Lebam
Sehubungan dengan prosesi itu, DPRA diharapkan dapat memfasilitasi pelaksanaan pelantikan dimaksud.
Mengenai pelantikan, Safaruddin menyampaikan bahwa pihaknya sedang melakukan semua persiapan yang dibutuhkan untuk prosesi tersebut.
"Semua kebutuhan untuk prosesi pelantikan tersebut sedang kita persiapkan," katanya.
Sebelumnya, DPRA telah menyerahkan tiga nama calon Penjabat Gubernur Aceh kepada Mendagri Tito Karnavian. Mereka berasal dari kalangan birokrat hingga militer.
Adapun tiga nama calon Pj Gubernur Aceh yang direkomendasikan tersebut yakni Dirjen Bina Adwil Kemendagri Safrizal, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar, dan mantan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Ahmad Marzuki.
Baca Juga: Penembakan di Philadelphia Lukai 2 Polisi, Ratusan Orang Panik Berlarian
Dari ketiga nama tersebut, akhirnya Presiden Jokowi menetapkan mantan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Ahmad Marzuki sebagai Penjabat Gubernur Aceh.
Berita Terkait
-
Presiden RI Prabowo Subianto Berterima Kasih Atas Inisiatif Kemendagri Gelar Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah 2024
-
Sah! Anggota DPR Papua Tengah Periode 2024-2029 Resmi Bertugas
-
Mendagri Apresiasi Inflasi Nasional Terkendali, Oktober 2024 Capai 1,71 Persen
-
Banyak Kepala Daerah Ingin Dengarkan Arahan Langsung Prabowo, Kemendagri Segera Kumpulkan Forkopimda
-
Pastikan Pilkada 2024 Berlangsung Jurdil, Budi Gunawan Tunjuk Tito Karnavian Pimpin Desk Pilkada
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Soal Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya: Potret Amburadulnya Kinerja Edy Rahmayadi
-
Representasi Anak Muda, 234 SC Dukung Bobby-Surya Menang di Pilgub Sumut 2024
-
BRI Tindak Tegas dan Laporkan Pegawai Terlibat Korupsi KUR di Kutalimbaru
-
2 Eks Pejabat Disdik Aceh Dituntut Masing-masing 6,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Pengadaan Wastafel
-
Lagi! Begal Sadis yang Bunuh Korbannya di Medan Dikirim ke Kamar Mayat