SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mendapatkan kejutan spesial dari istri dan anaknya di hari ulang tahunnya ke-31.
Momen bahagia saat Bobby Nasution mendapatkan kejutan dari Kahiyang Ayu dan kedua buah hatinya, yakni Sedah Mirah serta Panembahan Al Nahyan Nasution dibagikan lewat tiga slide foto di postingan di Instagram @bobbynst.
Dalam foto terlihat Bobby dengan memakai penutup mata, berdiri tepat di depan pintu masuk ruangan rumah. Tangannya tampak hendak membuka penutup mata.
Kahiyang Ayu berdiri tepat di samping Bobby dan tampak tersenyum manis memandang suaminya, yang akan diberi kejutan spesial tersebut. Kedua anaknya juga terlihat riang gembira menyambut momen gembira ini.
Di dalam ruangan terdapat dekorasi perayaan ulang tahun berwarna merah, dengan balon huruf berwarna emas dan silver bertuliskan "Happy Birthday Papa".
Persis di depan tirai dekorasi, ada meja bundar dengan taplak berwarna merah putih. Di atasnya terdapat kue ulang tahun lengkap dengan topi ulang tahun di sisi kanan dan kiri kue.
Momen yang dinanti-nanti pun tiba. Saat Bobby membuka penutup mata dan melihat ada kejutan yang diberikan oleh orang terdekat dan tercinta di hari ulang tahunnya.
Bobby dan keluarganya lalu menyanyikan lagu selamat ulang tahun dengan riang sambil bertepuk tangan.
Wajah Bobby juga tampak berseri-seri mendapatkan "suprise" dari istri dan kedua buah hatinya. Kebahagiaan berlanjut hingga Kahiyang Ayu menyuapi suaminya sepotong kue ulang tahun.
Baca Juga: Survei: 4 Sosok Digadang-Gadang Capres Ini Punya Strong Supporter, Pendukung Setia
"Terima kasih kejutannya kesayangan papa, dan pastinya makasih juga buat yang tersayang @ayanggkahiyang," tulisnya.
Publik terharu bahagia melihat tiga foto Bobby di momen ulang tahun ke-31. Warganet beranggapan, meski hanya kejutan hanya sederhana tapi begitu bermakna dan menunjukkan rasa kasih sayang besar dalam keluarga.
"Ya Allah sederhana kali..ini betulan aku suka cara nya..padahal bukan tidak mampu...selamat ulang tahun buat pak walikota Medan @bobbynst sehat selalu dan semua urusan di permudah Allah SWT...amin," kata warganet.
Ucapan selamat ulang tahun kepada Bobby Nasution dari warganet pun mengalir di kolom komentar.
"Selamat bertambah nya usia pak wali kota panjang umur dan sehat selalu," tulis warganet.
"Happy birthday Pak Bobby, semakin menjadi berkat buat banyak orang ya," harap warganet.
Berita Terkait
-
Bobby Nasution: Narkoba Harus Bisa Diberantas dari Kota Medan
-
Bobby Nasution soal Holywings: Silahkan Saja Kalau Provinsi Mau Menutup
-
Bobby Nasution soal Kemacetan Jalan saat HUT Kota Medan: Kalau Gak Mau Ada Penutupan Jalan Ya Gak Usah Ada Acara
-
Diminta Edy Rahmayadi Tutup Holywings, Bobby Nasution: Jangan Bilang Saya Lawan Gubernur, Provinsi Mau Tutup Silahkan!
-
Viral Puluhan Motor Hilang Saat Konser HUT Kota Medan, Begini Kata Bobby Nasution dan Polisi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat