SuaraSumut.id - Usai resmi menggugat cerai Sule, Nathalie Holscher mengaku tak mau memberikan kesempatan kedua untuk lelaki yang menikahinya sejak 2020 lalu.
Hal itu dinyatakan Nathalie Holscher saat tampil di podcast terbaru di kanal YouTube Uya Kuya.
Setelah buka-bukaan tentang konflik rumah tangga dan alasannya minggat dari rumah, Nathalie Holscher ditanya apakah masih ada kesempatan kedua untuk sang suami.
Uya Kuya berharap rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule tak berakhir. Ayah Cinta Kuya itu merasa Nathalie banyak berubah setelah menikah dengan sang komedian.
"Kalau misalnya, Kang Sule datang lagi, minta kamu, 'Oke kita perbaiki lagi, kita jalani lagi.' Masih ada kesempatan itu apa nggak?" tanya Uya Kuya dikutip dari Suara.com, Minggu (10/7/2022).
Tanpa ragu, Nathalie Holscher menjawab, "Nggak."
Uya Kuya kaget dengan jawaban mantan disjoki kelahiran 1992 tersebut. Uya bahkan menanyakan tentang kemungkinan adanya orang ketiga.
"Ini tidak ada orang ketiga, kan? Lu nggak ada orang lain, kan?" tanya presenter yang kini tengah berseteru dengan Medina Zein itu.
Nathalie Holscher dengan santai menegaskan bahwa tidak ada orang ketiga dalam hubungan mereka.
Baca Juga: Sedih! Nathalie Holscher Curhat Jika Sule Sudah Lama Cuek: Serumah Tapi Enggak Tegor-Tegoran
Meski Sule datang padanya untuk minta maaf, ibunda Baby Adzam itu tidak akan memberikan kesempatan kedua.
"Nggak papa minta maaf, aku pun pasti punya banyak banget salah, aku pun pasti minta maaf," kata Nathalie Holshcer.
"Jadi tidak ada kesempatan untuk balik lagi?" tanya Uya Kuya sekali lagi.
Sambil tersenyum, Nathalie Holscher menjawab, "Tidak."
Berita Terkait
-
Nathalie Holscher Ungkap Alasan Pergi dari Rumah-Gugat Cerai Sule: Aku Capek dan Menyerah
-
10 Potret Artis Bareng Hewan Kurban, Irfan Hakim Sembelih Hewan Terbesar di Indonesia
-
Nathalie Holscher Blak-blakan, Ungkap Nafkah Bulanan dari Sule untuk Anak
-
Minggat dari Rumah Sule, Nathalie Holscher Beberkan Alasan
-
Nathalie Holscher Ungkap Sudah Tak Harmonis Sejak Lama Dan Tak Sekamar Dengan Sule
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan