SuaraSumut.id - Angin puting beliung menerjang sejumlah rumah warga di Lingkungan VII, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai, Sumatera Utara (Sumut).
Selain rumah, sejumlah pohon juga dilaporkan tumbang dalam peristiwa yang terjadi Sabtu (16/7/2022) dini hari itu. Bencana angin puting beliung itu juga disertai hujan deras.
Salah seorang korban, Yudi (43) mengatakan, hujan begitu deras disertai angin kencang. "Saking takutnya, kami bersama seluruh keluarga di rumah berkumpul di ruang tamu untuk berlindung. Sedangkan semua seng rumah terbang dibawa angin hanya tinggal asbes saja yang tersisa,” katanya, dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com.
Dua bulan lalu, kata Yudi, hujan deras dan angin kencang juga telah melanda kawasan tersebut.
Baca Juga: Detik-detik Mencekam Kepanikan Warga saat Angin Puting Beliung Menerjang Singosari Malang
“Kini musibah tersebut datang lagi dan lebih dahsyat hingga seluruh seng dan rabung rumah turun ke bawah dan berserak di halaman dan jalan umum. Tidak hanya itu, kabel listrik juga turut putus dan malam itu lampu padam,” terangnya.
Sementara itu, Camat Binjai Utara, Hilman Anggana Lukha mengatakan pihaknya belum bisa memastikan jumlah rumah yang rusak di terpa angin kencang.
“Kami turun guna melihat langsung kondisi rumah warga terutama di Jalan Teratai, Lingkungan VII, Pahlawan karena banyak rumah yang rusak dan pohon tumbang, intinya kami masih pendataan,” katanya.
Berita Terkait
-
Angin Puting Beliung Porak-poranda Leuwiliang Bogor, Mobil Ringsek, Rumah Dinas Camat Hancur
-
Bencana Alam Meluluhlantakkan Pamijahan Bogor, Dua Orang Dikabarkan Tewas, Empat Luka
-
Hujan Deras dan Angin Kencang Lumpuhkan Sejumlah Wilayah di Bogor, Ini Penampakannya
-
5 Kecamatan Di Lombok Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung: Bangunan Hancur, Pohon Bertumbangan
-
Belajar Dari Angin Kencang Bak Tornado Di Rancaekek, Waspada Puting Beliung Maret-April
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024