SuaraSumut.id - Sosok ini membuat penghuni rumah kaget karena masuk melalui lubang jendela kamar mandi. Nekatnya, seorang pria di rumah itu berusaha mengusir sosok yang melingkar di lubang jendela dengan sapu ijuk.
Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @jurnalisjunior, sosok yang muncul itu adalah ular yang masuk ke dalam kamar kos sekitar pukul 03.00 WIB.
"Seorang anak kos dikagetkan adanya ular sanca kurang lebih tiga meter masuk kamar mandi pukul 03:00 WIB. Ular yang bergelantungan seperti cicak membuat jantung pemilik kos kaget seperti ketemu mantan," kata akun tersebut dikutip SumutSuara.id, Selasa (19/8/2022).
Dalam keterangan video, penghuni kos memanggil tetangga sebelah kamarnya untuk meminta tolong mengusir ular tersebut.
Seorang pria nekat mengevakuasi ular bermodalkan sapu ijuk. Lantaran merasa terusik, ular itu berusaha melawan hingga membuat seluruh orang di kamar kos kocar-kacir ke luar ruangan.
Beruntung, penghuni kos mendapatkan pertolongan dari pawang ular. Binatang itu pun akhirnya bisa ditangkap dan dimasukkan ke dalam karung.
"Akhirnya pawang ular datang untuk evkuasi ular dan diamankan dalam karung tidak berdaya. Pemilik kos admin rasa masih merasa was-was kalau masuk kamar mandi," tulis keterangan di video itu.
Video ular masuk ke dalam kamar anak kos itu mendapatkan sorotan dari nitizen. Rata-rata mereka mengira ular yang melingkar di lubang kamar mandi itu adalah ukiran yang terpasang di tembok. Ada pula netizen curhat seumur hidupnya membenci ular karena dianggap binatang yang paling menakutkan.
"Hewan paling ku takuti annoying!! Benci sangat ku lihatnya.jauh jauh de jgn smpai ktmu hewan itu.huffff!!!" tulis akun @dea***.
"Buset gue kirain pajangan ukiran dari kayu taunya uler asli ," kata akun @dus***.
"Yang pasti pertama lari sekencang-kencangnya cari pertolongan tetangga ," kata akun @her***.
"Kabayang aya di kantor ente @nurkholisvip__ ," kata akun @ram***.
"Buseh pajangannya keren jg yak mantap," kata akun @wis***.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Video Viral Yang menampilkan Seorang Kurir Menyebrangi Sungai ketika Mengantarkan Paket
-
Viral Video Kurir Sebrangi Sungai Arus Deras di Banjarnegara, Ternyata Tak Ada Jembatan Sejak Lama
-
Terpopuler Lifestyle: Unggahan Sales Toko Soal Label Harga Viral, Anak Kelas Satu SD Naik Pesawat Sendirian
-
Kasusnya dengan MS Glow Jadi Viral, PS Glow Punya Siapa?
-
Polisi Usut Viral Preman Menggebrak Mobil di Wagir Malang
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut