SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengunjungi kota-kota yang dianggap berhasil membangun kawasan pesisirnya. Hal ini sebagai bentuk keseriusan Bobby membenahi kawasan Medan bagian Utara, khususnya di Kecamatan Medan Belawan.
Kota Tanjungpinang di Kepulauan Riau, menjadi destinasi survei penerapan rumah apung.
Wali Kota Tanjung Pinang Hj Rahma mendampingi Bobby dan rombongan selama kunjungannya.
Bobby telah mencanangkan pembangunan besar di Belawan. Pertama, rumah-rumah warga ingin dibangun dengan konsep apung atau rumah bergaya panggung agar tak mudah tergenang jika datang banjir rob.
Kedua, mencanangkan pembangunan tanggul rob yang berfungsi menangkal genangan akibat banjir yang kerap menghantui warga Belawan tersebut.
"Banyak yang kita dapat di sini, salah satunya infrastruktur jalan yang baik. Mudah-mudahan jalanan Kota Medan sesuai dengan target kita, dua tahun dapat mulusnya sama dengan mulusnya jalan di Kota Tanjungpinang ini," kata Bobby dalam keterangan yang diterima, Senin (25/7/2022).
Paling utama adalah konsep penataan kawasan kumuh di Kota Medan bisa teratasi dengan mencontoh yang sudah dilakukan di Tanjung Pinang.
Bobby melihat langsung penataan kawasan kumuh di Kampung Bugis dan Senggarang lewat pembangunan rumah apung yang menjadi pemenanganan persoalan banjir rob.
Bobby mengatakan, untuk membangun Medan bagian Utara, khusunya Belawan, pihaknya dibantu Kementerian PUPR.
"Ini merupakan salah satu upaya kami dalam mengatasi permasalahan kemiskinan di Belawan. Gak cocok kalau cuma bantuan saja, namun juga harus suistinable lewat pembangunan Medan bagian Utara sehingga perekonomian di Belawan turut meningkat," kata Bobby.
Baca Juga: 5 Tanda Kamu Siap Menjadi Leader, Sudah Pantas Jadi Bos!
Tag
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Resmikan "Medan Berkah Wisata Rally" 2022 dan Jadi Partisipan Andalkan Hyundai IONIQ 5
-
Bobby Nasution Digadang-gadang Pimpin PWNU Sumut
-
Bobby Nasution Buat Kolam Resapan Atasi Banjir, Target Selesai Akhir 2023
-
Atasi Banjir, Bobby Nasution Jadikan Danau Martubung Kolam Resapan
-
Bobby Nasution Harap HIPMI Berperan Bantu Pertumbuhan Ekonomi dan Kontrol Inflasi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana