Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Senin, 25 Juli 2022 | 11:31 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution mengunjungi Kota Tanjungpinang. [dok Pemkot Medan]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengunjungi kota-kota yang dianggap berhasil membangun kawasan pesisirnya. Hal ini sebagai bentuk keseriusan Bobby membenahi kawasan Medan bagian Utara, khususnya di Kecamatan Medan Belawan.

Kota Tanjungpinang di Kepulauan Riau, menjadi destinasi survei penerapan rumah apung.
Wali Kota Tanjung Pinang Hj Rahma mendampingi Bobby dan rombongan selama kunjungannya.

Bobby telah mencanangkan pembangunan besar di Belawan. Pertama, rumah-rumah warga ingin dibangun dengan konsep apung atau rumah bergaya panggung agar tak mudah tergenang jika datang banjir rob.

Kedua, mencanangkan pembangunan tanggul rob yang berfungsi menangkal genangan akibat banjir yang kerap menghantui warga Belawan tersebut.

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Siap Menjadi Leader, Sudah Pantas Jadi Bos!

"Banyak yang kita dapat di sini, salah satunya infrastruktur jalan yang baik. Mudah-mudahan jalanan Kota Medan sesuai dengan target kita, dua tahun dapat mulusnya sama dengan mulusnya jalan di Kota Tanjungpinang ini," kata Bobby dalam keterangan yang diterima, Senin (25/7/2022).

Paling utama adalah konsep penataan kawasan kumuh di Kota Medan bisa teratasi dengan mencontoh yang sudah dilakukan di Tanjung Pinang.

Bobby melihat langsung penataan kawasan kumuh di Kampung Bugis dan Senggarang lewat pembangunan rumah apung yang menjadi pemenanganan persoalan banjir rob.

Bobby mengatakan, untuk membangun Medan bagian Utara, khusunya Belawan, pihaknya dibantu Kementerian PUPR.

"Ini merupakan salah satu upaya kami dalam mengatasi permasalahan kemiskinan di Belawan. Gak cocok kalau cuma bantuan saja, namun juga harus suistinable lewat pembangunan Medan bagian Utara sehingga perekonomian di Belawan turut meningkat," kata Bobby.

Baca Juga: Meski Bebas, Nikita Mirzani Tetap Jadi Tersangka

Load More