SuaraSumut.id - Kecanduan gawai atau gadget bisa mempengaruhi bahkan menyebabkan gangguan mental pada anak, jika tak segera diatasi.
Psikolog Seto Mulyadi atau Kak Seto mengatakan, anak yang kecanduan gawai bisa tiba-tiba marah saat sinyal susah, kuota habis, karena merasa seolah tidak terpenuhi kenikmatan dan kenyamannya. Bahkan ada yang sampai dirawat di rumah sakit jiwa.
"Jadi, dari berbagai hal inilah sesuatu yang dinikmati dan sudah merasa nyaman dengan keadaan itu, tiba-tiba hilang secara mendadak, memang bisa menimbulkan anak-anak stres," katanya melansir Antara, Senin (25/7/2022).
Ia mengatakan, ada beberapa kondisi yang harus diwaspadai oleh orang tua saat anak kecanduan gawai. Jika anak sudah sulit untuk diatur, mengganggu pola makan, ibadah dan waktu belajar, hal itu perlu diwaspadai. Apalagi jika mood sang anak sulit untuk dikendalikan jika dijauhkan dari gawai.
Jika anak sudah mengalami hal tersebut, dirinya menyarankan agar orangtua dapat meluangkan waktu untuk berkomunikasi dengan anak.
Dengan demikian, hubungan persahabatan antara orangtua dan anak pun dapat terjalin sehingga anak tak hanya terfokus pada gawainya saja.
"Jadi biasakan menggelar rapat keluarga. Atau ngobras, ngobrol bareng asik misalnya. Jangan sekedar memberikan perintah saja. Tapi mulai dengan sekarang ayah dan bunda mau dengar apa yang menurut kalian kami salah? Gitu," katanya.
Dengan dialog, kata Kak Seto, maka terjalin persahabatan. Anak lebih nyaman bahwa ayah sama bunda sekarang sudah berubah. Tidak seperti dulu.
"Karena itu juga tempat pelarian anak. Begitu ibunya marah, ayahnya cuek, ya sudah. Asyik banget dia dengan gadget," katanya.
Berita Terkait
-
Waspada, Anak Kecanduan Gadget Bisa Gangguan Mental dan Stres
-
Awas! Anak Kecanduan Gadget Bisa Pengaruhi Mental, Ini Penjelasan Psikolog
-
Ternyata Karena Faktor Lingkungan, ini Cara Atasi Anak Kecanduan Gadget
-
Bisa Picu Petaka, Orang Tua Diminta Hati-hati Pinjamkan Apalagi Belikan Gadget pada Anak
-
Ketum TP PKK Ajak Orang Tua Awasi Penggunaan Gadget pada Anak
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Mendagri Tito Karnavian Beri Batas Waktu 3 Hari untuk Data Rumah Rusak Akibat Bencana di Aceh
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet