SuaraSumut.id - Ustaz Derry Sulaiman mengomentari perseteruan Gus Samsudin dengan Pesulap Merah yang bikin heboh publik belakangan ini.
Semula, pendakwah yang dulunya seorang musisi ini tak pernah mau ikut menanggapi. Tapi karena banyak yang minta padanya, Derry angkat bicara juga.
Untuk berpendapat, sang ustaz lebih dulu melihat konten kedua orang yang berseteru. Dari sana, dia bisa menyimpulkan beberapa hal.
Pertama, Ustaz Derry Sulaiman menilai Pesulap Merah adalah orang baik. Sebab, pesulap bernama asli Marcel Radhiva itu dalam kontennya membongkar trik kepalsuan para dukun berkedok agama, termasuk yang dilakukan Gus Samsudin.
Menurut sang ustaz, tujuan Pesulap Merah sangat mulia, yakni ingin mencerdaskan bangsa Indonesia dari pembodohan.
"Dari orang-orang yang menggunakan agama untuk menipu manusia, Naudzubillah Min Dzalik," kata Ustaz Derry Sulaiman dikutip dari akun TikTok miliknya, Senin (1/8/2022).
Selanjutnya, Derry Sulaiman membahas Gus Samsudin. Pertama, dia lebih dulu menyebut kalau Gus Samsudin bukan orang sembarangan.
"Karena dia punya padepokan. Dia punya murid, dia punya pasien. Dan saya yakin dia punya banyak kebaikan," katanya.
Sang Ustaz lantas menyebut ada kesalahan fatal yang dilakukan Gus Samsudin. Kesalahan itu adalah Gus Samsudin tak pernah memberi tahu penonton videonya di Youtube jika itu cuma konten belaka.
Baca Juga: Mitha The Virgin Ikut Terseret Perseteruan Pesulap Merah dan Gus Samsudin, Kok Bisa?
"Seakan-akan dia betul-betul melakukan sebuah kesaktian, mukjizat, karomah seperti yang diberikan Allah oleh para wali-wali," ujar Derry Sulaiman.
Ustaz Derry Sulaiman juga menyinggung Gus Samsudin yang selalu bersumpah atas nama Allah tiap kali melakukan aksinya.
Padahal kata Derry, di dalam Islam, seorang muslim harus hati-hati bersumpah atas nama Allah.
"Ulama mengatakan orang yang mengucapkan sumpah demi Allah tanpa diminta, tanpa terpaksa, bukan di pengadilan, bukan di persidangan dan dia selalu demi Allah demi Rasulullah, maka kemungkinan besar orang itu sedang berdusta, maka hati-hati dalam bersumpah," katanya menjelaskan.
Berita Terkait
-
Tanpa Lepas Cadar, Wardatina Mawa Jadi Brand Ambassador Benings Clinic Milik Dr. Oky Pratama
-
Hoaks atau Fakta? Ustaz Derry Sulaiman Tutupi Hubungan Gelap Inara Rusli dan Insanul Fahmi
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
-
Kasus Narkoba Bawa Ammar Zoni Ke Nusakambangan, Arie Untung: Koruptor Enggak Digituin!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir