SuaraSumut.id - Manchester United dikabarkan mulai membuka peluang untuk melepas penyerang gaek Cristiano Ronaldo pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip dari Sky Sports, keputusan untuk melepas Ronaldo ini bisa terlaksana jika pelatih Erik ten Hag menghendaki dan mendukung langkah tersebut demi keberlanjutan Manchester United.
Diperkirakan tujuan selanjutnya Ronaldo jika hengkang dari Manchester United adalah Chelsea serta Atletico Madrid. Namun, figur senior dari kedua klub tersebut tidak mendukung langkah untuk mendaratkan pemain berusia 37 tahun tersebut.
Sejauh ini, Manchester United masih berada dalam sikap mereka sebelumnya untuk tidak melepas Cristiano Ronaldo, terlebih pemain asal Portugal itu masih memiliki kontrak di Old Trafford hingga akhir musim ini serta opsi perpanjang satu tahun.
Pada beberapa waktu terakhir dikabarkan keinginan Cristiano Ronaldo untuk hengkang dari Manchester United kembali menyeruak, terlebih The Red Devils selalu menelan kekalahan pada dua pertandingan awal mereka di Liga Inggris musim ini.
Ronaldo terlihat frustrasi dengan penampilan Manchester United sejauh ini di mana mereka menelan kekalahan 1-2 dari Brighton and Hove Albion di Old Trafford dua pekan lalu serta takluk 0-4 dari Brentford pekan lalu.
Sejak pembukaan bursa transfer pemain musim panas ini, pemain berusia 37 tahun tersebut dikabarkan ingin untuk meninggalkan Manchester United dan bermain dengan klub yang tampil di Liga Champions.
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Pada musim lalu, Ronaldo tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang. (Antara)
Baca Juga: Wow! Pengusaha Inggris Jim Ratcliffe Bakal Beli Saham Manchester United
Berita Terkait
-
Penampilan Cristiano Ronaldo Tak Memuaskan, MU Pertimbangkan Pinjam Christian Pulisic dari Chelsea
-
Orang Terkaya di Inggris Jim Ratcliffe Siap Ambil Alih Manchester United dari Glazer
-
Gagal Dapatkan Chelsea, Pengusaha Jim Ratcliffe Serius Mau Beli Manchester United
-
Manchester United Buka Peluang Jual Cristiano Ronaldo
-
Krisis Penyerang, Manchester United Berencana Pinjam Christian Pulisic dari Chelsea
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat