SuaraSumut.id - Kadis PUPR Kabupaten Simeulue Ali Muhayatsah mengundurkan diri dari jabatan yang baru tiga bulan didudukinya.
Plt Sekda Simeulue Asludin mengatakan, Ali Muhayatsah sudah mengajukan surat mengundurkan diri dari jabatannya.
"Surat pengunduran diri Ali Muhayatsah sebagai Kadis PUPR Simeulue juga sudah kami diserahkan kepada Pj Bupati Simeulue," kata Asludin melansir Antara, Sabtu (20/8/2022).
Alasan pengunduran diri Ali Muhayatsah Kadis PUPR Simeulue yang dilantik Bupati Simeulue Erli Hasim pada Juni 2022 karena tuntutan kerja.
"Alasan pengunduran diri Ali Muhayatsah karena tuntutan kerja di dinas tersebut," katanya.
Surat pengunduran Ali sudah disampaikan kepada Plt Bupati Simeulue Ahmadliyah pada 15 Agustus 2022.
"Saya sudah mengundurkan diri dari jabatan Kadis PUPR Simeulue terhitung 18 Agustus 2022. Segala tanggung jawab di Dinas PUPR Simeulue tidak terkait dengan saya lagi," kata Ali.
Ali mengatakan, segala urusan dinas diserahkan kepada Sekretaris Dinas PUPR Simeulue menunggu ada penunjukan kepala dinas yang baru.
Alasan pengunduran dirinya karena ketidakmampuan dalam melaksanakan tugas dan ditambah dengan disiplin ilmu yang milikinya tidak sesuai dengan bidang tugas Dinas PUPR.
Baca Juga: Mertua Arumi Bachsin Tewas Kecelakaan, Sopir Ngantuk hingga Tabrak Truk
"Jadi, mengingat hal tersebut, makanya saya mengundurkan diri dari jabatan Kepala dinas PUPR agar tidak menjadi mudarat ke depannya," jelas Ali.
Ia menyampaikan permohonan maaf kepada Pj Bupati Simeulue dan jajaran serta seluruh masyarakat Simeulue.
"Semoga segera ditunjuk Kadis PUPR yang baru agar segala kegiatan yang berjalan saat ini tidak terganggu," katanya.
Berita Terkait
-
5 Alasan Seseorang Mengundurkan Diri dari Pekerjaan
-
Profil Fahmi Alamsyah, Penasihat Kapolri yang Mengundurkan Diri Usai Terseret Kasus Brigadir J
-
Bak Rayakan Gelar Juara, Ribuan Bobotoh Berpesta ketika Mendengar Robert Alberts Mengundurkan Diri
-
Ribuan Bobotoh Geruduk Graha, Manajemen Persib Bandung Sampaikan Robert Alberts Telah Mengundurkan Diri
-
Pelatih Mengundurkan Diri, Haji Umuh: Rene Mundur Saya Jamin Tidak Ada Lagi di Persib
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana