SuaraSumut.id - Video diduga Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut), Zainuddin Purba, menyebutkan bahwa penggrebekan barak judi dan narkoba di Desa Tanjung Pamah, Kecamatan Mardingding, terkesan lawak. Pasalnya, aksi judi dan narkoba di lokasi tersebut kembali beroperasi usai digerebek.
Dalam video berdurasi 1 menit 9 detik itu, Zainuddin mengkritik kinerja Polda Sumut dan Polrestabes Medan dalam memberantas judi dan narkoba.
“Saya Zainuddin Purba, anggota DPRD provinsi Sumatera Utara, sudah melihat terjadinya penggrebekan oleh Poldasu dan Polrestabes Medan ke lokasi pusat transaksi narkoba terbebas teraman yaitu di Tanjung Pamah, dan tidak ada satu orangpun yang ditangkap hanya mendapatkan tiga buah jacpot rusak yang sengaja ditinggal oleh pengusaha untuk oleh-oleh pulang,” katanya dalam video, dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com, Selasa (23/8/2022).
Menurut Zainuddin, penggrebekan barak judi dan narkoba di Desa Tanjung Pamah merupakan penggrebekan ecek-ecek.
Baca Juga: Viral Video Perampokan Disertai Pemerkosaan IRT di Deli Serdang, Polisi: Pelaku Sudah Diamankan
“Dan 21 agustus 2022 hari Minggu malam, barak narkoba itu beroperasi kembali, kelihatan bahwasanya penggrebekan itu ecek-ecek, lawak-lawak,” ucapnya lagi.
Menanggapi video tersebut, Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa saat dikonfirmasi akan menindak lagi tempat tersebut, jika benar memang beroperasi kembali.
“Iya, kami tindak lagi,” ucapnya kepada wartawan.
Sebelumnya, Zainuddin Purba juga pernah melakukan aksi tunggal didepan Polda Sumut terkait maraknya peredaran narkoba di wilayah kediamannya, Jumat (12/8/2022).
Aksi yang digelar sendirian tersebut, ditujukan untuk meminta Kapolda Sumatera Utara, Irjen Panca Putra untuk menindak tegas peredaran narkoba di kawasan Kutalimbaru.
Baca Juga: Polrestabes Medan Tangkap 2 Pembunuh Pensiunan ASN, Jasad Korban Dibuang di Jalan Tol Deli Serdang
“Aksi ini bukan serta merta kita lakukan tiba-tiba, awal beliau masuk jadi Kapoldasu kita sudah datang seperti yang kita sampaikan,” ucapnya kepada wartawan.
Berita Terkait
-
Rudi Simamora Ditangkap Atas Dugaan Penistaan Agama di Deli Serdang
-
Masinton Pasaribu Dilaporkan ke Polrestabes Medan, Apa Kasusnya?
-
Kapolri Tunjuk Kombes Gidion Arif Jadi Kapolrestabes Medan
-
Anggota TNI Alami Kebutaan Usai Diserang-Dibacok Geng Motor di Medan
-
Kata Kapolda Sumut Soal Geng Motor Bacok Anggota TNI: Tangkap, Kita Nggak Mundur
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Truk Hilang Kendali di Lampu Merah Slipi, Satu Tewas
-
Kolaborasi Telkomsel dan ZTE Tingkatkan Kualitas 4G dengan Teknologi AI
-
10 Korban Longsor di Karo Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini