SuaraSumut.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak meninjau langsung bencana longsor dan banjir bandang, di Desa Jangga Dolok, Kecamatan Lumbanjulu, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Minggu (28/8/2022).
Kedatangan Panca Putra disambut oleh Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb bersama Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak dan lainnya. Panca meminta pemerintah daerah merapatkan barisan untuk mengatasi kesulitan masyarakat.
"Beberapa hal saya sudah sampaikan kepada Wakil Bupati Toba ini harus segera diatasi. Pemerintah daerah harus merapatkan barisan untuk mengatasi kesulitan masyarakat kita yang tertimpa bencana ini," kata Panca.
Dirinya juga mengajak masyarakat membuat program untuk jauh ke depan dalam menanggulangi banjir atau tanah longsor .
"Misalnya kenapa debit air cukup besar dari atas gunung ini, harus bisa diatasi dengan mempertahankan kondisi hutan dan alam yang ada di dalamnya. Saya minta diperhatikan karena ini aliran sungai, maka perlu ada relokasi dimana masyarakat bisa tinggal. Inilah langkah yang dilakukan," ujar Panca.
Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak mengaku akan segera melakukan pembersihan material longsor dan banjir bandang.
"Apa yang disampaikan oleh Pak Kapolda kita segera laksanakan. Beberapa alat sudah kita turunkan untuk melakukan pembersihan dan akan melakukan relokasi sungai," jelasnya.
Tonny juga turut prihatin atas kejadian yang meruntuhkan satu unit rumah milik warga oleh banjir bandang.
"Kita sudah berikan bantuan berupa sembako dan lainnya. Kita akan lakukan dapur umum," katanya.
Baca Juga: Rocky Gerung Komentari Aboe Bakar Soal Suara 'Sayang' Diduga Berbuntut Pelaporan pada MKD
Pemkab Toba secepatnya akan melakukan rapat koordinasi dengan beberapa pihak terkait untuk dapat menggulagi bencana ini.
Berita Terkait
-
Viral Video Romantis Pengantin Laki-Laki Gendong Istri ke Pelaminan Akibat Banjir di Sambas Bikin Iri Netizen: Pengen
-
Banjir Air Mata di Sidang Etik Ferdy Sambo, Siapa Saja yang Menangis?
-
Empat Desa di Kecamatan Jelai Hulu Ketapang Diremdam Banjir Hingga Ketinggian 2 Meter, Warga Mulai Mengungsi
-
Sidang Etik Kasus Pembunuhan Brigadir J Ternyata Banjir Air Mata: Saksi Menangis Menyesal, Ferdy Sambo Tidak
-
Singkawang Direndam Banjir, Warga Malah Asik Berswafoto: Untuk Memberikan Informasi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana
-
Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Turun di Hari Libur
-
Pengemudi Mobil Wajib Tahu! Ini yang Perlu Dikontrol Ketika Mengemudi