Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 30 Agustus 2022 | 07:05 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution. [dok Pemkot Medan]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution membagikan momen saat dirinya memberikan beasiswa kepada pelajar di Medan. Momen itu dibagikan lewat tayangan video yang diunggahnya di akun TikTok @bobbynasution._.

Dilihat SuaraSumut.id Selasa (30/8/2022), terdengar dalam video suara dari sosok jin baik hati yang menjadi ikon iklan produk rokok yang tayang di televisi. Dalam video terlihat suami Kahiyang Ayu itu sedang berkumpul dengan sejumlah masyarakat di Medan.

"Aku beri satu permintaan, monggo," demikian suara khas jin baik hati yang diselipkan dalam tayangan video.

Tak lama kemudian, seorang pelajar di Medan langsung gerak cepat (gercep) menjawab.

"Beasiswa untuk sekolah pak," kata pelajar itu.

Baca Juga: Sehari 14 Kali Mentawai Diguncang Gempa, Yang Paling Besar 6,1 Magnitudo

Mendengar hal itu, Bobby kembali menanyakan keinginan sang pelajar tersebut.

"Mau beasiswa?" tanya Bobby.

"Iya beasiswa sekolah," jawab pelajar itu.

Setelah memastikan keinginan remaja itu untuk mendapatkan beasiswa, Bobby seketika mengabulkan keinginannya untuk mendapatkan beasiswa.

"Yaudah saya kasih beasiswa ya," kata Bobby seraya disambut riuh tepuk tangan.

Baca Juga: Rektor Universitas Bakrie Bahas Pemimpin Perempuan di Indonesia di Depan Wisudawan di Australia

Dalam tayangan selanjutnya, menantu Presiden Jokowi ini juga mengundang anak yang beruntung itu ke Pemkot Medan.

Begitu video ini dibagikan netizen pun dibuat terenyuh dengan kebaikan Bobby yang memberikan beasiswa kepada pelajar itu.

"Ini anak yang sering jualan kacang di Lapangan Merdeka kan, soalnya pernah dibeli trus diajak cerita. Sukses dek," tulis nitizen.

"Alhamdulillah bangga sekali lihat teman aku SMP yang satu ini dibantu pak Bobi," tulis netizen lainnya.

"Terharu sekali bang, semoga Medan terus baik selama abang jadi orang nomor 1 di Medan. Amin," puji nitizen.

Diketahui, Bobby sebelumnya pernah menyerahkan 300 beasiswa kepada anak-anak di Kota Medan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Universitas. Beasiswa yang diberikan sebagai bentuk kepedulian Bobby terhadap dunia pendidikan.

Bobby mengatakan, beasiswa ini akan menjadi semangat bagi para penerima untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi lagi ke depannya.

Bobby meminta para penerima memanfaatkan beasiswa yang diterima untuk mengembangkan potensi diri agar lebih berprestasi lagi.

"Beasiswa ini tulus saya berikan secara pribadi dengan dibantu UNPRI, semoga beasiswa yang diberikan ini diberkahi," kata Bobby kala itu.

Load More