SuaraSumut.id - Perum Bulog Sumut menggelar pasar murah dan operasi pasar ketersediaan pasokan dan stabilisasi harga (KPSH).
Hal tersebut untuk mengendalikan lonjakan harga beras dan bahan pokok lainnya usai kenaikan harga BBM.
"Ada pasar murah dan operasi pasar KPSH beras di beberapa kota/kabupaten di Sumatera Utara," kata Kepala Perum Bulog Sumut, Arif Mandu melansir Antara, Kamis (15/9/2022).
Kegiatan ini untuk menjaga ketersediaan, keterjangkauan, dan stabilisasi harga pangan.
Dalam kegiatan itu harga jual beras medium Rp 9.600 per kg. Harga itu di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 9.950 per kg.
Ada pun bawang merah yang dijual seharga Rp 26.000 per kg disiapkan oleh mitra Dinas Ketahanan Pangan Kota Sidempuan.
"Selain di Kota Padangsidimpuan, KPSH/OP digelar di Kota Medan, Rantauprapat, Kabanjahe, Karo, Asahan, dan Tanjungbalai," katanya.
Pihaknya masih terus melakukan pasar murah dan OP/KPSH untuk membantu menekan gejolak harga di pasar dan menjamin ketersediaan di pasar.
Apalagi stok beras Bulog Sumut baik Cadangan Beras Pemerintah (CBP) masih cukup aman hingga akhir tahun. Stok beras tercatat ada 11.643 ton baik di gudang maupun di mitra penjualan
Baca Juga: Mahasiswa Farmasi Universitas Muhammadiyah Purwokerto Temukan Jamu Oles Dari Daun Kersen
"Stok bahan pokok lainnya seperti gula cukup aman," katanya.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Sebut Presiden Jokowi Bolehkan Pemprov Jabar Gelar Operasi Pasar Khusus Telur Ayam
-
Kendalikan Inflasi, Pemda DIY Gelar Operasi Pasar Mulai Bulan Ini
-
TPID Provinsi Kalbar Gelar Operasi Pasar, Antisipasi Lonjakan Inflasi?
-
DPRD Batam Usul ke Pemko Siapkan Operasi Pasar untuk Antisipasi Kenaikan Harga Sembako
-
Bulog Gelontorkan Beras Operasi Pasar Antisipasi Dampak Kenaikan Harga BBM
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja