SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution melaunching Aplikasi Moovit, pada Sabtu (17/9/2022). Launching dilakukan Bobby usai menjadi inspektur upacara memperingati Hari Perhubungan Nasional Tingkat Kota Medan Tahun 2022.
Moovit adalah aplikasi mobilitas pemandu perjalanan khususnya menggunakan transportasi umum. Medan menjadi kota pertama di Indonesia yang telah menggunakan aplikasi ini.
Bobby mengatakan, tujuan launching dilakukan guna membantu masyarakat untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam melakukan perjalanan. Selain itu, kata Bobby, meningkatkan produktivitas masyarakat dengan menggunakan kendaraan pribadi.
"Di samping itu melalui Aplikasi Moovit ini, kita juga berharap dapat meningkatkan penggunaan angkutan umum, mengurangi kemacetan dan polusi udara," kata Bobby.
Launching Aplikasi Moovit dilakukan Bobby Nasution didampingi Toni Agus Setyono S SiT MT selaku perwakilan Kementrian Perhubungan RI, Deputi Kepala Bank Indonesia Azka Subhan, Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman, Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman, unsur Forkopimda Kota Medan, Kadis Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis penggagas Aplikasi Moovit Dr Elly Adriani Sinaga.
Sebelumnya, saat bertindak sebagai inspektur upacara, selain menyampaikan sambutan tertulis Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi, Bobby Nasution juga mengingatkan seluruh jajaran Dishub Kota Medan untuk menindaklanjuti apa yang menjadi persoalan maupun keluhan masyarakat terkait, terutama menyangkut parkir liar.
"Mari kita tanggulangi bersama apa yang menjadi keluhan masyarakat, khususnya parkir liar. Saya minta Dishub Kota Medan untuk dapat menertibkannya. Jangan takut untuk menertibkan apa yang benar. Bawa mobil derek untuk menertibkannya. Jangan (mobil derek) hanya dipajang saja!" tegasnya.
Selain upacara dan launching Aplikasi Moovit, peringatan Hari Perhubungan Nasional juga dimeriahkan dengan atraksi drumband serta pemberian hadiah bagi pemenang sejumlah kegiatan. Pada kesempatan itu Bobby Nasution juga bersilaturahmi dengan jajaran Dishub Kota Medan.
Baca Juga: Ferdy Sambo Mengaku Dirinya Menyesali Perbuatannya pada Para Ajudan, Sudah Menyerah?
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut