Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 18 September 2022 | 19:11 WIB
Komplotan Curanmor Beraksi di Deli Serdang. [Antara]

SuaraSumut.id - Masyarakat di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), diharapkan waspada. Pasalnya, komplotan curanmor (pencurian kendaraan bermotor) beraksi di Desa Bakaran Batu, Kecamatan Lubuk Pakam.

Sedikitnya tiga unit sepeda motor yang parkir di salah satu kafe raib dibawa kabur pelaku. Melansir Antara, Minggu (18/9/2022), pemilik Hay's Kafe Wira Hayati Saragih (38) membenarkan hal tersebut.

Dirinya mengaku pencurian terjadi pada Jum'at 16 September 2022. Dari CCTV terlihat pelaku berjumlah lima orang.

"Tiga pelaku melakukan aksi pencurian, dua lainnya menunggu di luar kafe. Ada tiga sepeda motor yang hilang. Dua punya karyawan dan satu miliknya," kata Wira.

Baca Juga: Mengenal Kue Kontol Kejepit, Kue Nyeleneh Khas Yogyakarta

Dirinya berharap kepolisian dapat mengungkap kasus ini dengan menangkap para pelaku.

"Saya yakin polisi mampu mengungkapnya, sehingga tidak terjadi di tempat lain," harapnya.

Kanit Pidum Satreskrim Polresta Deli Serdang Iptu Randy Anugrah Putranto mengaku belum menerima laporan resmi korban.

"Meskipun belum menerima laporan, kami sudah ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan di lapangan," katanya.

Baca Juga: Pengakuan Bripka RR Soal Briefing Buat Skenario Ferdy Sambo Makin Terbongkar, Refly Harun: Permainan Selesai Tapi Motif Belum

Load More