SuaraSumut.id - Konsep perayaan pernikahan setiap orang memang berbeda-beda. Ada yang mengusung tema alam, karikatur dan sebagainya.
Seperti yang dilakukan anak dari salah seorang pejabat di Surabaya. Pernikahannya viral lantaran mengusung tema 'pasar rakyat'.
Momen pernikahan unik itu dibagikan akun TikTok sebuah wedding organizer asal Surabaya yakni @kamikisah_.
Video itu menunjukan nuansa dekorasi yang benar-benar ditata sedemikian rupa dan rapihnya sayur-sayuran di sepanjang ruangan. Jika biasanya pada bagian depan tengah panggung pernikahan dihiasi beberapa dekorasi tanaman atau air mancur, pada dekorasi ini dipenuhi oleh beberapa sayuran hingga buah-buahan.
Jika pada acara kondangan biasanya para tamu pulang membawa souvenir. Tamu pada acara kondangan ini malah dapat sayur dan buah segar gratis.
Para tamu undangan hingga tim vendornya pun terlihat sangat senang. Setelah bersalaman dengan kedua mempelai, mereka langsung membawa tas belanjaan dan mengisinya dengan sayuran yang ada.
Tentu saja unggahan itu menuai serbuan komentar dari warganet. Tak jarang juga warganet yang memuji tema unik pernikahan itu hingga menginginkan tema pernikahan nuansa "pasar rakyat".
"Keren banget nih ide pernikahan kayak gini, fresh dan unik beda dari yang lain," komentar seorang warganet, dikutip dari Suara.com, Selasa (27/9/2022).
"Berkah dan barokah nih tema pernikahan kayak gini, keren idenya," ujar warganet lain.
Baca Juga: Wanita Muda Spesialis Curi Uang Pesta Nikah Ditangkap, Modusnya Numpang Ganti Baju
Warganet juga ada yang berkomentar seperti ini, "besok kalau aku udah ketemu jodoh, mau pernikahannya kayak gini."
"Suka banget sama konsepnya, mau gini juga," tambah komentar salah satu warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Gegara Resepsi Anak Anggota DPRD DKI, Setu Babakan Ditutup Selama Satu Hari
-
Disebut Bakal Ditutup untuk Nikahan Anak Anggota DPRD DKI Purwanto, Jalan Setu Babakan Masih Bisa Dilalui Warga
-
Legislator Gerindra Undang 6 Ribu Orang di Pesta Nikahan Anak, Setu Babakan Ditutup Sabtu Besok
-
Ibu Muda Spesialis Pencuri di Pesta Nikah, Masuk ke Kamar Pengantin, Ambil Uang hingga Perhiasan
-
Wanita Muda Spesialis Curi Uang Pesta Nikah Ditangkap, Modusnya Numpang Ganti Baju
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut