SuaraSumut.id - Artis Kirana Larasati terang-terangan membongkar aksi pelecehan seksual secara verbal saat di lokasi syuting. Bahkan tindakan itu terjadi berkali-kali.
"Bukan rahasia umum juga kalau di lokasi syuting, pelecehan verbal itu banyak terjadi. Mungkin enggak ke peran utama, tapi ke ekstra itu sering banget," kata Kirana Larasati di kanal YouTube Daniel Mananta yang diunggah Selasa (27/9/2022).
Daniel Mananta bertanya pelecehan verbal seperti apa yang terjadi. "(bilang) cantik, gitu?"
Kirana Larasati lalu membantahnya. Pesinetron Azizah ini memberikan contoh saat para pemain tengah berakting di depan kamera.
Bermula saat pemain selesai menyelesaikan kalimat. Sesudahnya, mereka akan diminta menunjukkan ekspresi.
"Contoh ya, 'lebih sedih lagi, sedih lagi, kasih senyuman judes, misalnya jangan lupa keluarin lidahnya, melet, iya, basahin bibirnya'," ujar Kirana Larasati, dikutip dari Suara.com.
Ia menegaskan, "Oh itu pelecehan dong."
Sekalipun orang yang memintanya itu menganggap tindakannya sebagai bercanda, tetap saja menurut Kirana Larasati hal tersebut sudah mengarah pada pelecehan seksual.
"Kita yang perannya besar bisa 'apaan sih lu?' Kalau mereka? Kayak enggak tahu kan harus gimana, kan kasihan," imbuh Kirana Larasati.
Baca Juga: Kirana Larasati Dua Kali Dapat Pelecehan Seksual: Badan Aku Rasanya Kotor, Seperti Mau Mati
Kirana Larasati berharap tindakan yang mengarah pada pelecehan seksual tidak terjadi lagi. Kalaupun ada, korban bisa membawa masalah ini ke ranah hukum.
"Sekarang, enggak tahu ya, sudah jarang syuting. Semoga sudah membaik. Kalau enggak, laporin," kata artis 35 tahun ini.
Sebelumnya, Kirana Larasati juga bercerita mendapat pelecehan seksual saat duduk di bangku kelas 5 SD. Seorang pria berseragam SMA menghampirinya dan meremas bagian dada.
"Trauma yang aku rasakan seperti mau mati. Badan aku rasanya kotor, nggak berharga," terang Kirana Larasati.
Berita Terkait
-
Dada Kanan Kirana Larasati Diremas Anak SMA, Sampai Nyaris Bunuh Diri
-
Kirana Larasati Pernah Ingin Operasi Plastik Jadi Jelek, Ini Alasannya
-
Heboh! Beralasan Cek Menstruasi, Dua Sekolah di Bogor Lakukan Pemeriksaan Celana Dalam Siswi
-
Heboh Kabar Pelecehan Seksual Mahasiswa Unand Padang Penyuka Sesama Jenis, Incar Mahasiswa Baru
-
Anggap Dugaan Pelecehan Seksual Tak Masuk Akal, Irma Hutabarat Curiga Putri Candrawathi yang Hilangkan Semua Bukti
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh