SuaraSumut.id - Seorang lansia bernama Abdul Gani (62) warga Gampong Reudep, Kecamatan Panteraja, Pidie Jaya (Pijay), Aceh, mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.
Melansir Antara Kamis (6/10/2022), ia gantung diri menggunakan kain yang disangkutkan di pohon rambutan di kebun milik warga.
"Menurut pengakuan pihak keluarga, almarhum telah meninggalkan rumah sejak seminggu yang lalu karena ada permasalahan dengan istrinya," kata Kasat Reskrim Polres Pijay Iptu Dedy Miswar.
Ia menjelaskan, korban ditemukan warga yang hendak ke kebun sekitar pukul 11.00 WIB.
"Sebelumnya korban datang ke rumah Keuchik dan memberi tahu bahwa dia sudah bercerai dengan istrinya," ujarnya.
Sejak seminggu korban menghilang, anak korban sempat mencarinya dan belum mendapatkan kabar. Namun hari ini ditemukan tetapi sudah tidak bernyawa.
"Korban telah dievakuasi ke RSUD Pidie Jaya guna dilakukan visum et repertum," katanya.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, silakan hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
Baca Juga: Dikabarkan Meninggal Dunia di YouTube, Kang Dedi Mulyadi: Cari View Jangan Kebablasan
Berita Terkait
-
Geger! Usai Cekcok Dengan Istri, Anggota Satpol PP Karawang Ditemukan Tewas Gantung Diri
-
Tahanan Polsek Pancur Batu Tewas Gantung Diri, Polisi: Korban Alami Stres
-
Pria di Bengkalis Gantung Diri usai Putus Cinta, Sempat Chat Mantan Pacar
-
Kepala Kantor Kemenag Grobogan Ditemukan Gantung Diri
-
Terungkap! Penjelasan Polisi Soal Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Grobogan yang Ditemukan Meninggal Gantung Diri
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet