SuaraSumut.id - Pameran otomotif GIIAS Medan 2022 yang berlangsung di Santika Convention Center memasuki hari terakhir penyelenggaraannya, Minggu (9/10/2022). Pameran ini semakin ramai dikunjungi di akhir pekan. Hal ini terlihat dari antusias para masyarakat yang masih tinggi.
Dalam keterangan tertulis yang diterima, pengunjung yang hadir dapat melihat berbagai merek ternama dari industri otomotif yang hadir memeriahkan gelaran GIIAS Medan, yaitu diantaranya adalah Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Kia, Mitsubishi Motors, Toyota, dan Wuling.
Para APM ini menghadirkan berbagai kendaraan dengan teknologi terbaru, termasuk juga kendaraan bermotor berbasis listrik. Hadir juga berbagai industri pendukung otomotif, salah satunya merek sepeda motor Honda dan berbagai produk aftermarket lainnya.
Pada kesempatan terakhir GIIAS Medan 2022 ini, pengunjung dapat membawa serta keluarga mereka untuk melihat berbagai teknologi terkini yang dihadirkan oleh peserta.
Baca Juga: Doa Habib Rizieq Shihab untuk Anies Baswedan: Kami Mohon Pemimpin yang Takut Kepada Allah
Selain itu, para pengunjung dapat memberikan edukasi sejak dini kepada anak tentang industri otomotif, khususnya mengenai teknologi dan inovasi terbaru. Beberapa peserta juga menghadirkan area permainan yang dapat dimainkan oleh anak-anak yang datang berkunjung ke boothÂ-booth mereka.
Tak hanya untuk anak-anak, para peserta GIIAS Medan juga turut aktif mengajak para pengunjung untuk ikut serta dalam permainan yang mereka buat. Tentunya akan ada berbagai hadiah-hadiah menarik yang akan diberikan untuk pengunjung.
Bagi para pengunjung yang tidak dapat hadir secara langsung ke area pameran GIIAS untuk melihat berbagai teknologi terkini dari kendaraan penumpang, dapat menikmati tur pameran virtual secara gratis melalui aplikasi Auto360 yang sudah tersedia di Appstore dan playstore.
Pengunjung yang ingin melihat berbagai kendaraan dengan teknologi terkini dapat membeli tiket masuk pada konter penjualan tiket yang tersedia di area pameran GIIAS Medan 2022.
Baca Juga: Hujan dan Tanah Longsor Ancam Puluhan Hektare Sawah di Sukabumi, Warga Berharap Bantuan Pemerintah
Berita Terkait
-
Astra Auto Fest 2024 Solusi Genjot Penjualan Grup Astra, Dari Kendaraan Roda Empat Sampai Roda Dua
-
AION Hyptech HT Hingga BYD M6 jadi Mobil Terfavorit
-
Mobil Listrik Aion Pamer Teknologi di GIIAS Semarang 2024
-
Desain Futuristik dan Fitur Canggih, Ini Dia Kelebihan The New Kia Sonet
-
Mobil Listrik Mewah BYD M6 Curi Perhatian di GIIAS Semarang 2024, Ini Keunggulannya!
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap