
SuaraSumut.id - Setelah sempat menjalani perawatan di rumah sakit, penumpang Turkish Airlines berinisial MJ pulang ke Jakarta.
Hal ini disampaikan Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji dikonfirmasi SuaraSumut.id, Kamis (13/10/2022).
"Sudah kembali ke Jakarta pagi tadi pukul 09.00 WIB, yang bersangkutan ditemani istrinya," katanya.
Irsan mengatakan, petugas telah melakukan tes urine terhadap MJ yang diketahui sebagai karyawan Lion Air Group itu. Hasil tes menunjukkan negatif narkoba.
Baca Juga: Prajurit TNI AL Alami Luka Bacok saat Bertarung Lawan Begal di Jonggol
Terkait dengan mekanisme hukum lebih lanjut, Irsan mengaku, pihaknya belum ada menerima laporan hingga saat ini.
Namun demikian, pihaknya menerima informasi jika MJ akan membuat laporan di Jakarta atas penganiayaan yang mengakibatkan wajahnya luka-luka.
"Informasi yang kami dapat seperti itu (membuat laporan di Jakarta), tapi belum tahu lapor ke bagian mana," ungkapnya.
Diketahui, pesawat Turkish Airlines mendarat darurat di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara. Hal ini dikarenakan ada salah satu penumpang menyerang kru pesawat.
"Informasi dari petugas Turkish Airlines di Bandara Soetta bahwa delayed terjadi dikarenakan adanya penumpang WNI di pesawat yang mabuk," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan melansir Suara.com, Rabu (12/10/2022).
Insiden terjadi saat pesawat mengudara. Penumpang yang menyerang kru pesawat dilaporkan bernama Muhammad John Jaiz Boudewijn (48).
Pesawat seharusnya mendarat di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa (11/10/2022) pukul 18.05 WIB. Akibatnya, pesawat mengalami keterlambatan. Tindakan John memancing amarah penumpang lainnya.
"Akibat dari pemukulan kepada kru/pramugara sehingga memancing amarah penumpang lainnya untuk memukul penumpang WNI yang mabuk sampai mengalami luka-luka," ungkapnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
5 Kuliner Tapanuli yang Bikin Nagih, Bisa jadi Pilihan Wisatawan saat Liburan
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
-
Bertemu Bobby Nasuition, Mensos Sebut Akan Ada 4 Sekolah Rakyat di Sumut
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
Terkini
-
Link DANA Kaget Rp 375.000 Sudah Dibagikan! Begini Cara Klaim dan Pakainya untuk Belanja Online
-
1 Penumpang Mobil Jatuh ke Jurang Pakpak Bharat Sumut Ditemukan Tewas
-
Ade Jona Prasetyo: Persatuan dan Kesatuan Bisa Dimulai dari Lingkungan untuk Bersihkan Narkoba
-
Tas dan Serpihan Mobil Terjun ke Sungai Pakpak Bharat Sumut Ditemukan
-
Bobby Nasution Ganti Pola Pemberian Bantuan untuk Rumah Ibadah