SuaraSumut.id - Maling ini terbilang nekat. Bagaimana tidak, rumah seorang polisi yang berdinas di Polres Pesawaran, Lampung, pun dibobol.
Maling dikabarkan mengambil senjata api dari rumah polisi di Perumahan BKP Kemiling, Bandar Lampung, tersebut, Rabu (19/10/2022) dini hari.
Linmas Perumahan BKP Usman membenarkan aksi pencurian di rumah anggota polisi tersebut.
"Informasinya dibobol maling, tapi saya tidak tahu pasti apa yang dicuri. Saya juga tidak begitu mengenal namanya, tapi terkenalnya anggota polisi, saat kejadian kondisinya kosong," kata Usman melansir Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Dennis Aria Putra mengatakan, rumah yang dibobol maling merupakan rumah anggota Polres Pesawaran.
Dirinya mengakui ada sepucuk senjata api dinas miliki korban yang dibawa kabur maling.
"Untuk barang yang hilang, saat ini kami masih melakukan verifikasi bersama korban. Nanti kami cocokkan dahulu senjata apinya, karena kami juga belum tahu surat lengkapnya," ujarnya.
Saat kejadian rumah dalam kondisi kosong ditinggal pemiliknya, karena orang tuanya sedang sakit. Pelaku masuk ke rumah korban lewat mana masih dalam penyelidikan.
Pihaknya bakal berkoordinasi dengan Polres Pesawaran dibantu Polda Lampung untuk proses penyelidikan.
Berita Terkait
-
Terekam CCTV, Aksi Nekat Dua Maling Motor di Brebes Beraksi Siang Hari di Depan SD
-
Maling Motor di Jakarta Makin Nekat, 2 Pelaku Terekam CCTV Gondol Motor Jam 6 Pagi di Kebon Jeruk
-
Ruben Onsu Alami Kerugian Imbas Toko Kuenya Digasak Maling, Polisi: Totalnya Rp50 Sampai Rp60 Juta
-
Toko Kue Dibobol Maling, Ruben Onsu Alami Kerugian Segini
-
Toko Kue Digasak Maling, Ruben Onsu Rugi Puluhan Juta Rupiah
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut