SuaraSumut.id - Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahyamadi menyambut kedatangan petarung Mixed Martial Arts (MMA), Jeka Saragih. Pria asal Kabupaten Simalungun, ini menang KO dari petarung Korea Selatan Ki Won Bin di semifinal Road to UFC.
Jeka tiba di Rumah Dinas Gubernur Sumut, di Jalan Jendral Sudirman, Senin (31/10/2022). Hal ini terlihat dari unggahan di akun Instagram @edy_rahmayadi.
Edy mengaku salut melihat Jeka Saragih. Pasalnya, selain membawa nama harum Indonesia dan Sumatera Utara, Jeka ternyata masih ingat kampung halamannya.
"Jujur saja saya salut melihat kecintaannya pada kampung halaman. Dia tidak hanya membawa harum nama Sumut dan Indonesia di ajang Road to UFC hingga berhasil lolos ke babak Final, tapi dengan pencapaian sejauh itu, dia masih ingat dan peduli sama kampung halamannya, Kabupaten Simalungun," tulisnya.
Baca Juga: Jelang Nikah, Calon Suami Kiki Amalia Akui Dulunya Playboy: Sah-Sah Aja Kan?
Dalam kesempatan itu, Edy pun menelepon Kadis Bina Marga Bina Kontruksi, Bambang Pardede untuk memastikan jalan kampung Jeka Saragih segera diperbaiki.
"Saya secara khusus langsung menelepon untuk memastikan jalan kampungnya Jeka di Simalungun kurang lebih 20 km agar secepatnya diperbaiki," ujarnya.
"Sembari sembari juga memperbaiki ruas jalan lainnya di Simalungun yang masuk dalam perencanaan program perbaikan jalan dan jembatan sepanjang 450 km se Sumatera Utara dengan total anggaran Rp 2,7 triliun," sambungnya.
Edy meminta kepada Jeka tetap semangat dan fokus untuk memenangkan pertandingan final nantinya.
"Pokoknya tenang saja Jeka, urusan benerin jalan, biar itu jadi urusan saya dan jajaran terkait, secepatnya akan kita rampungkan," tulisnya.
Berita Terkait
-
Quick Count Indikator: Bobby Nasution-Surya Unggul di Pilkada Sumut, Edy-Hasan Tertinggal Jauh
-
Lawan Menantu Jokowi di Pilkada Sumut, Ibunda Edy Rahmayadi: Semoga Anak Saya Menang
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
-
Yasonna Laoly Ngaku Kekurangan Dana Saksi Edy-Hasan, Sebut Akan Gadai Kantor DPD PDIP
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap