SuaraSumut.id - Isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ingin jadi Ketum PDIP menggantikan Megawati Soekarnoputri dinilai adu domba yang benar-benar kampungan.
Hal itu dinyatakan Ketua Relawan Ganjar Pranowo Mania (GP Mania), Immanuel Ebenezer (Noel).
Dia mengatakan, Jokowi dan Ganjar adalah kader PDIP yang setia dan tidak perlu diragukan lagi. Keduanya sudah teruji dalam perjalanan sebagai kader hingga mencapai puncak penugasan dari PDI Perjuangan.
"Saya sangat kecewa, belum lagi ada pendaftaran calon, politik adu-domba kampungan sudah ditayangkan. Tetapi saya yakin, masyarakat sudah melek politik, sudah bisa membedakan mana yang kira-kira masuk akal dan benar, mana yang tidak," ujarnya, dikutip dari Wartaekonomi.co.id - jaringan Suara.com, Rabu (2/11/2022).
Menurut Immanuel, isu tersebut tidak bermutu, dan dinilai tidak mewakili pandangan relawan Ganjar. "Saya yakin pelontar isu adalah pihak musuh. Maksud mereka, supaya Ganjar tidak dicalonkan PDI Perjuangan, sehingga mereka tinggal berhadapan dengan calon yang ringan dan dinilai mudah dikalahkan,” kata Immanuel.
Ia meyakini pihak yang mengadu domba pada akhirnya akan terbongkar. Karena itu menurutnya siapa yang memecah-belah keutuhan bangsa dan negara, dengan sendirinya akan dimusuhi publik.
Ia mengajak semua pihak untuk menjagokan calon masing-masing secara positif, bukan dengan merendahkan calon lain, apalagi dengan memecah-belah.
Ia menegaskan prinsip dan keyakinan yang dianut GP Mania, meninggikan calon (Ganjar Pranowo), tetapi tidak akan pernah merendahkan calon lain.
Agar masyarakat semakin yakin bahwa politik adalah sesuatu yang baik, maka para aktivis sosial dan partai harus terlebih dahulu menganut aliran bahwa kejujuran adalah kebijakan terbaik (honesty is the best policy).
“Maka lontarkanlah isu-isu yang benar, baik dan berguna,” jelasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ganjar-Ridwan Kamil Pantas Jadi Pasangan Capres 2024, Ketum PAN: Orang-orang Hebat, Sangat Layak!
-
Isu Dukungan Jokowi Maju Jadi Ketum PDIP, Ganjar: Saya Minta Semua Mewaspadai Penumpang Gelap
-
Ridwan Kamil Ogah Pilih Jadi Cawapres Ganjar atau Anies: Mereka Sahabat Saya, Pengantin Nggak Bisa Pilih Jodoh Sendiri
-
Deklarasikan Ganjar Pranowo Capres 2024, PPP Papua Barat Ungkap Alasannya
-
Ada Deklarasi Dukung Ganjar di DPC PPP Jakarta Pusat, Bagaimana Reaksi PDIP?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh