SuaraSumut.id - Anggota DPR RI Dedi Mulyadi bersama putranya Maulana Akbar Ahmad Habibie berziarah ke makam istri pertamanya almarhumah Sri Mulyati.
Ziarah itu dilakukan saat Kang Dedi Mulyadi digugat cerai istrinya Anne Ratna Mustika yang merupakan Bupati Purwakarta. Momen haru saat Kang Dedi datang berziarah ini dibagikan Dedi Mulyadi lewat akun Instagramnya.
Dilihat SuaraSumut.id pada Rabu (9/11/2022), tampak Dedi Mulyadi mengunggah dua slide foto. Gambar pertama menunjukkan Dedi Mulyadi dan putranya yang sering disapa Aa Ula bersimpuh di pusara almarhumah.
Dedi yang mengenakan jaket berwarna hitam tampak mendekap kepala Aa Ula dengan menggunakan tangan sebelah kirinya.
Pada gambar kedua terlihat Aa Ula mencium batu nisan pusara ibunya. Sementara Kang Dedi Mulyadi tampak menyaksikan lekat-lekat dari arah belakang. Dari postingannya ini, terungkap kalau putra sulungnya baru pertama kali berziarah ke makam ibunya.
"Saat pertama kali A Ula berkunjung ke makam ibunya. Terima kasih, Teh Sri Mulyawati, anak yang kau lahirkan, kini sudah dewasa. Semoga bahagia di alam keabadian. Al-fatihah. Amin," tulis Dedi.
Terungkap, bahwa Aa ula merupakan anak sulung dari istri pertamanya bernama Sri Mulyawati. Namun, Aa Ula sudah ditinggal Sri sejak usia 3 bulan.
Sri meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker rahim dan meninggalkan Dedi Mulyadi juga putra sulungnya yang masih berusia 3 bulan.
Postingan itu membuat warganet menjadi ikut terharu dan mendoakan keluarga kang Dedi Mulyadi dan almarhumah istri pertamanya.
Baca Juga: Ren, Mantan Member NU'EST, Debut di Drama Korea Bersama Kim Ji-Eun dan Na In-Woo
Baca berita selanjutnya..........................
"Beruntung, seorang ibu yang memiliki anak Soleh seperti a Ula baik dan peduli sesama, seperti ayahnya yang selalu peduli pada sekitar, yang selalu membawa kebaikan di setiap langkahnya, sehat selalu bapak Dedi Mulyadi sekeluarga semoga senantiasa dalam lindungan Allah SWT," kata warganet.
"Alfatihah untuk almarhum ibunya Aa Ula dan semoga pak Dedi diberikan kesabaraan dalam menghadapi ujian yang besar ini," tulis warganet lainnya.
Diketahui, Dedi Mulyadi digugat cerai istri keduanya, Anne Ratna Mustika ke Pengadilan Agama Purwakarta.
Anne yang menjabat sebagai Bupati Purwakarta periode 2018-2023, terpaksa melayangkan gugatan cerai karena ia mengaku tak mendapatkan nafkah lahir dan batin dari Kang Dedi.
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi Marah, Mau Turunkan Alat Berat Bongkar Jalan, Sentil Bupati Anne Ratna Mustika?
-
Ambu Anne Ratna Mustika Ternyata Diam-Diam Masih Simpan Foto Kemesraan Bareng Dedi Mulyadi: Nuhun Sayang, Jadi Ayah Sabar
-
Nyesek, Kang Dedi Mulyadi Ingin Balikan, Ambu Anne Tutup Pintu Hati; Tak Ada Kesepakatan Damai, Tetap Cerai!
-
Lebih Pilih Hal ini, Alasan Kang Dedi Mulyadi Tidak Hadir dalam Sidang Perceraian
-
Kang Dedi Mulyadi Mangkir Sidang Mediasi, Anne Ratna Langsung Vonis: Tak Ada Kata Damai
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari