SuaraSumut.id - Kaesang Pangarep sepertinya mengalami kejadian yang tidak mengenakan saat naik pesawat Batik Air. Putra Presiden Jokowi ini membagikan pengalamannya ke media sosial Twitter @kaesangp.
Kaesang mencuitkan bahwa koper yang dibawa terpisah darinya. Saat itu, Kaesang naik pesawat Batik Air ke Surabaya, Jawa Timur.
"Horeeee naik Batik Air ke Surabaya tapi koperku selamat sampe Bandara Kualanamu. Terima kasih Batik Air," cuitnya dilihat SuaraSumut.id, Senin (14/11/2022).
Kaesang kemudian menambahkan cuitan yang membuat nitizen tergelitik. Kaesang berkelakar bahwa kopernya sudah tidak sejalan dengan dirinya.
Baca Juga: CEO Tesla Motors Elon Musk Pakai Batik Sulteng
"Mungkin emang aku sama koperku udah gak sejalan," ujar Kaesang.
Kaesang juga berkelakar karena kopernya diterbangkan ke Bandara Kualanamu, ia jadi punya alasan untuk tidak mandi.
"Belum terima sampai sekarang. Positifnya ya gak perlu mandi malem. Positifnya lagi, koper saya bisa jalan-jalan gratis. Terima kasih Batik Air," cuitannya.
Pose Kaku Kaesang
Sementara itu, dalam postingannya di akun Instagramnya, Kaesang menulis caption jika foto dirinya nampak kaku.
Baca Juga: Sat Set Indonesia Mulai Pegang Peran Pemasok Energi ke Eropa, PGN Suplai Gas Bumi dan LNG ke Turki
Hal itu dikarenakan dirinya naik maskapai Batik Air ke Surabaya, namun kopernya justru ke Bandara Kualanamu.
"Pose kaku soalnya naik Batik Air ke Surabaya tapi koperku selamat sampe bandara Kualanamu. Terima kasih Batik Air," tulis Kaesang.
Berita Terkait
-
Tak Lagi Sangar, Begini Tampang Lesu Ivan Sugianto Saat Hendak Ditahan Kasus Paksa Siswa Sujud Menggonggong
-
Anggap Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Bisa Bikin Jateng Lebih Baik, Kaesang: Cabut Kartu Tani yang Tak Tepat Sasaran
-
PAN Bantah Zulhas Temui Jokowi Demi Minta Perlindungan di Kasus Impor Gula: Minta Perlindungan Hanya ke Allah
-
Lagi Ramai Isu Jadikan Vanessa Nabila Wanita Simpanan, Ahmad Luthfi Kedapatan Didukung Kaesang Sebagai Cagub
-
Pemkot Surabaya Raih Penghargaan Badan Publik Informatif dalam KI Jatim Awards 2024
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Soal Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya: Potret Amburadulnya Kinerja Edy Rahmayadi
-
Representasi Anak Muda, 234 SC Dukung Bobby-Surya Menang di Pilgub Sumut 2024
-
BRI Tindak Tegas dan Laporkan Pegawai Terlibat Korupsi KUR di Kutalimbaru
-
2 Eks Pejabat Disdik Aceh Dituntut Masing-masing 6,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Pengadaan Wastafel
-
Lagi! Begal Sadis yang Bunuh Korbannya di Medan Dikirim ke Kamar Mayat