SuaraSumut.id - Keceriaan menikmati minuman di warung tuak di Pematangsiantar, Sumatera Utara (Sumut), berujung maut. Ricardo Sihotang (37) tewas ditikam oleh rekannya berinisial BNS (36).
"Korban ditikam hingga tewas oleh pelaku usai minum tuak," kata Kasubbag Humas Polres Siantar AKP Rusdi Yahya saat dikonfirmasi, Senin (14/11/2022).
Peristiwa terjadi pada Minggu 13 November 2022 malam. Saat itu korban dan pelaku bernyanyi sambil meminum tuak di salah satu warung tuak di Jalan Bah Birong.
Namun pelaku diduga tersinggung karena nyanyian korban terkesan menyinggung majikannya. Korban kemudian keluar dari warung tuak, lalu pelaku mengikuti dari belakang dan menikam korban menggunakan pisau.
"Pelaku langsung menusuk dada sebelah kanan korban sebanyak satu kali, mata sebelah kiri satu kali dan paha sebelah kiri sebanyak satu kali," ujarnya.
Korban seketika tersungkur di atas tanah. Saksi yang merupakan pemilik warung tuak mendatangi pelaku dan bertanya alasan pelaku menikam korban.
"Pelaku menjawab diejek tulangnya yang merupakan toke pelaku. Pelaku langsung melarikan diri," ungkapnya.
Korban lalu dibawa ke rumah sakit. Namun belum sempat mendapatkan penanganan, korban dinyatakan meninggal dunia.
"Saat ini kita tengah mencari keberadaan pelaku untuk dilakukan penangkapan," katanya.
Baca Juga: Komplotan Begal Bercelurit Rampas Motor Warga di Deli Serdang, Polisi Turun Tangan
Kontributor : Budi warsito
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
-
Viral Ayah di Padangsidimpuan Minta Bantuan Prabowo, Anaknya Jadi Tersangka Gegara Terima Video Asusila
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap