SuaraSumut.id - Bangunan di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan, Jalan Adinegoro Medan roboh. Padahal, diketahui gedung tersebut baru dibangun.
Wali Kota Medan Bobby Nasution pun melakukan peninjauan ke lokasi lokasi robohnya gedung tersebut. Hal itu terlihat dari di akun Instagram @bobbynst.
Dalam unggahannya, Bobby mengaku mendapat informasi soal robohnya bangunan dari berita di media. Bobby mengaku bangunan itu dibangun menggunakan dana rehabilitasi hibah Pemkot Medan.
"Beberapa hari ini banyak pemberitaan yang beredar mengenai adanya bangunan baru di gedung Kejaksaan Negeri Medan yang berasal dari dana rehabilitasi hibah Pemko Medan, mengalami kerusakan," tulis Bobby dilihat SuaraSumut.id, Selasa (15/11/2022).
"Untuk itu, saya langsung meninjau lokasi guna melihat langsung kerusakan yang terjadi," sambungnya.
Bobby mengatakan, setelah meninjau lokasi ternyata ada beberapa bagian yang mengalami kerusakan. Dirinya bakal memberikan sanksi tegas kepada pemborong bangunan itu.
"Ternyata ada beberapa bagian gedung yang mengalami kerusakan. Nantinya kami akan memanggil pemborong yang mengerjakannya dan akan kami beri sanksi tegas, bahkan akan kami ganti," ungkap Bobby.
Bobby juga mengaku akan membangun ulang bangunan yang roboh dengan kualitas yang lebih baik. Bobby berharap kejadian serupa tidak terulang kembali.
"Bangunan ini juga akan kami bangun ulang dengan kualitas yang baik. Saya harap kejadian ini tidak terulang kembali," katanya.
Baca Juga: Apa itu Quick Commerce yang Semakin Digandrungi Orang Indonesia?
Berita Terkait
-
Program BASS Bobby Nasution Dukung Penurunan Stunting, Terus Perkuat Pencegahan
-
Kolaborasi Bobby Nasution dengan Kementerian PUPR Berbuah Program Penanganan Banjir Rob dan Kemiskinan di Belawan
-
Bobby Nasution Buka Akses dan Beton Jalan yang Berpuluh Tahun Ditutupi Bangunan Liar
-
Bobby Nasution Unggah Poster Selamat Hari Pahlawan, Warganet Malah Salfok ke Kucing Oyen
-
Polisi Beberkan Kabar Penangkapan Pemilik Akun yang Hina Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu, Gangguan Jiwa?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus