SuaraSumut.id - Muzdalifah membenarkan sempat cekcok dengan suaminya, Fadel Islami. Namun, dia membantah rumor perceraian yang beredar.
"Nggak, sudah baikan," ungkap Muzdalifah di program Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Senin (28/11/2022).
Muzdalifah dan Fadel Islami sempat cekcok sampai membuat mereka tidak saling sapa selama lima hari.
"Ini saja, beda pendapat saja," tutur Muzdalifah, dikutip dari Suara.com.
Namun Muzdalifah tak mau menceritakan lebih rinci tentang percekcokan dengan Fadel Islami. Ia merasa hal itu tidak perlu dibahas lagi.
"Ya masa harus diceritain?" kata Muzdalifah.
Muzdalifah juga tak mau ambil pusing dengan rumor perceraian dari Fadel Islami setelah sama-sama menghapus momen kebersamaan mereka di Instagram.
"Mungkin karena di IG kali, jadi dipikirnya cerai. Biasa kali, masih muda. Nanti juga saya yang follow. Biasa lah, mungkin pelan-pelan," ucap Muzdalifah.
Sebagaimana diketahui, Muzdalifah dan Fadel Islami kedapatan tak lagi saling mengikuti lagi di Instagram. Mereka juga kedapatan menghapus foto-foto bersama di akun masing-masing.
Baca Juga: Rumah Tangga Muzdalifah dan Fadel Islami Dikabarkan Retak, Ini Jadi Bukti Kuat
Ditambah dengan beberapa postingan Muzdalifah yang membubuhkan keterangan bernada sedih, isu perceraian sang pengusaha dari Fadel Islami pun naik ke permukaan.
Muzdalifah dan Fadel Islami menikah pada 26 April 2019. Acara digelar sederhana dengan hanya mengundang keluarga serta beberapa kerabat dekat.
Berita Terkait
-
Tak Saling Sapa Hingga Hapus Foto dan Unfollow Akun IG, Muzdalifah dan Fadel Islami Beneran Cerai?
-
Warganet Pergoki Muzdalifah dan Fadel Islami Saling Unfollow Instagram, Isu Diam-Diam Cerai Menguat
-
Musdalifah Terlindas Bus Usai Jatuh Dibonceng Suami
-
Mawar AFI Dilamar, Pinkan Mambo Diminta Menggugurkan Kandungan
-
Muzdalifah Terbaring Lemas di RS Tanpa Didampingi Suami, Dugaan Perceraian Makin Kuat
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja