SuaraSumut.id - Seorang petarung MMA (Mix Martial Arts) asal Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara, Elipitua Siregar terpaksa mendekam di penjara.
Dirinya terlibat perkelahian hingga berujung tewasnya Marganti Siregar yang merupakan abang kandungnya. Peristiwa terjadi pada Oktober 2022 di Sigubo Desa Silali Toruan, Kecamatan Muara, Tapanuli Utara.
"Keduanya bertengkar karena Elipitua mengambil kompor orang tuanya di rumah korban. Sebelumnya korban tinggal bersama orang tua mereka," kata Kasubbag Humas Polres Tapanuli Utara, Aiptu Walpon Barimbing, Rabu (25/1/2023).
Elipitua mengambil kompor itu karena ibunya tidak lagi tinggal bersama korban. Selain itu, abangnya itu disebut sering bertengkar dengan ibunya. Perkelahian berawal saat korban mendorong Elipitua. Awalnya Elipitua tidak mau melawan. Namun, saat itu korban akan mengambil parang untuk melukainya.
"Elipitua mengambil kayu dan memukul korban dibagian kepala belakang. Korban terjatuh, lalu dipukul lagi dua kali kepalanya," ujarnya.
Setelah kejadian Elipitua meninggalkan lokasi dan mendatangi abangnya yang lain. Dirinya memberitahukan kejadian itu dan ia di bawa ke kantor Polisi.
Dikatakan Walpon, kasus ini sudah masuk ke tahap dua. Di mana pelaku dan barang bukti sudah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).
"Kasusnya sudah tahap dua ke JPU pada 9 Januari 2023. Mungkin sudah sidang itu," ungkapnya.
Kasi Penkum Kejati Sumut Yos Arnold Tarigan mengatakan, Elipitua tengah menjalani sidang di Pengadilan Negeri Tarutung atas kasus yang menjeratnya.
Baca Juga: Viral Sajian Kuliner Markontol Murah Meriah, Warganet Ngakak: Minta ke Emak Kena Tabok!
"Terdakwa sedang menjalani persidangan di Tarutung. Saat ini sidang berlangsung dengan agenda pemeriksaan saksi, " kata Yos.
Pada saat persidangan, kata Yo, terdakwa dimaafkan oleh orang tua dan keluarganya atas apa yang telah terjadi.
"Info terbaru dari Kasi Pidum, saat persidangan dia dimaafkan oleh orang tuanya. Pelaku memohon maaf dan orang tuanya memaafkan. Begitu juga anggota keluarganya yang lain," jelasnya.
"Namun, proses hukum persidangan tetaplah berjalan," sambungnya.
Elipitua adalah petarung MMA yang telah mengharumkan nama Indonesia. Pria kelahiran 26 April 1996 itu dijuluki "The Magician".
Elipitua merupakan anak didik dari tim gulat Ragunan Jakarta dan mulai beralih menuju MMA pada awal tahun 2018.
Tag
Berita Terkait
-
4 Momen Perkelahian Lionel Messi di Lapangan Paling Dikenang, No.4 Sempat Cekik Lawan
-
Anggota Polisi di Bali Ditusuk Usai Terlibat Perkelahian di Kelab Malam
-
Arya Saloka Terlibat Konflik Hebat, Sampai Berujung Perkelahian dengan Sosok Ini di Sinetron Ikatan CInta
-
Beredar Video Perkelahian Remaja, Satu Orang Dikeroyok Kakinya Patah
-
Perkelahian Maut di Binjai, Seorang Pria Tewas Kena Tusuk- Lawannya Juga Terkapar
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus