SuaraSumut.id - Polisi memburu pelaku penikaman yang merenggut nyawa Jamal Surbakti (44), seorang juru parkir (jukir) di Jalan Jamin Ginting Medan, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa mengatakan, pihaknya telah mengidentifikasi tiga orang pelaku. "Tiga orang pelaku (penikaman) sedang dalam pengejaran," katanya saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (24/3/2023).
Namun, Fathir belum menjelaskan identitas tiga orang pelaku penikaman berikut dengan motif penganiayaan yang mengakibatkan korban tewas.
Korban yang sehari-harinya bekerja sebagai juru parkir (jukir) Jamal Surbakti (44) ditemukan tewas terkapar dalam kamar kos di Jalan Jamin Ginting Pasar II Kecamatan Medan Baru.
Baca Juga: Taruna Akmil MZH Tawarkan Uang Damai Rp15 Juta Usai Aniaya Mahasiswa Kedokteran UISU
Korban tewas diduga karena dibunuh karena di bagian belakang punggungnya ditemukan banyak luka tikaman. Keluarga korban telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Medan Baru.
"Adik saya seharinya bekerja jaga parkir di Jalan Setia Budi. Dia dikeroyok dan dari rekaman CCTV ada satu orang yang menikamnya," kata abang kandung korban Ucok Surbakti ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Kamis (23/3/2023).
Ia mengatakan korban ditemukan terkapar bersimbah darah di dalam kamar kos pada Jumat (17/3/2023). Pihak keluarga korban yang mendapat informasi ini kemudian turun ke lokasi.
"Sampai di sana, jenazah adik saya sudah diatopsi ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan," kata Ucok.
Ia menjelaskan korban meninggal karena mendapatkan tindak kekerasan pengeroyokan dan juga penusukan menggunakan senjata tajam di seputaran Jalan Jamin Ginting Medan.
Baca Juga: Detik-detik Driver Ojol dan Jukir Baku Hantam di Medan
"Jadi dia (korban) sempat dikeroyok, dia lari, terus ada yang mengejar. Rekaman CCTV ada satu orang yang menikam," ujar Ucok.
Berita Terkait
-
Jukir Liar di Jakarta Masih Marak, Rano Karno: Nggak Setiap Hari Mereka Lakukan Itu
-
Rano Karno Soal Preman dan Juru Parkir Liar di Tanah Abang: Kita Paham Lah
-
Heboh Istri Serka HS Pembunuh Eks TNI Dilepas Polisi
-
Tangkap Warga Berujung Tewas Disanksi, 3 Polisi di Medan Dipecat, 4 Dihukum Demosi
-
Pria di Deli Serdang Tewas Usai Diduga Diculik-Dianiaya Oknum TNI
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Saldo DANA Kaget Sore Ini, Bisa Bayar Kopi untuk Nobar Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara
-
Indosat Catat Kenaikan Trafik Data 21 Persen saat Idul Fitri 2025
-
Klik Link Saldo DANA Kaget Bisa Cair Rp 200 Ribu, Bikin Hari Senin Siang Makin Semangat
-
68 ASN di Aceh Barat Disanksi Potong TPP Gegara Bolos Kerja
-
Kecelakaan Maut di Aceh Timur, 1 Tewas