SuaraSumut.id - Polisi menangkap pria yang diduga membunuh Casinih (62), ibu dari anggota DPR RI Bambang Hermanto. Casinih diketahui menjadi korban pembunuhan di rumahnya di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Jabar)
Penangkapan pelaku dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo. Menurutnya, pelaku merupakan orang yang biasa bekerja di rumah korban.
"Pelaku sudah ditangkap, pekerja yang sering bekerja di rumahnya, sering bersih-bersih di rumahnya," kata Ibrahim, melansir Antara, Jumat (26/5/2023).
Ibrahim mengatakan bahwa peristiwa itu diduga terjadi pada Kamis 25 Mei 2023. Pelaku ditangkap dalam waktu kurang dari 24 jam setelah membunuh.
"Pelakunya hanya satu orang. Motifnya masih didalami," jelasnya.
Sebelumnya, korban ditemukan tewas di rumahnya dalam kondisi tubuh terikat dan kepala dibekap kain.
Korban pertama kali ditemukan oleh Adam yang merupakan anak Casinih. Saat itu Adam mengunjungi rumah sang ibu karena curiga lantaran Casinih tak kunjung keluar. Adam lalu mendobrak pintu dan menemukan ibunya dalam kondisi tidak bernyawa.
Berita Terkait
-
Ibu Seorang Anggota DPR RI Jadi Korban Pembunuhan
-
Hasil Tes DNA Keluar, Korban Pembunuhan Dukun Pengganda Uang Banjarnegara Dimakamkan di Nglarang Sleman
-
Femisida: Pembunuhan Perempuan Karena Gendernya
-
4 Profil Terduga Pelaku Pembunuhan Berantai dalam Drama My Perfect Stranger
-
CEK FAKTA: Kuat Maruf Dihukum Mati, Terbukti Jadi Provokator Pembunuhan Brigadir J
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
UMP Aceh 2026 Rp 3,9 Juta, Naik Rp 246 Ribu
-
6 Rekomendasi Shampo Pelurus Rambut Terbaik, Rambut Lebih Halus dan Mudah Diatur
-
5 Shampo Penumbuh Rambut untuk Mengatasi Rambut Rontok Berlebihan
-
Tenang! Mendagri Bilang Stok Beras di Aceh, Sumut, Sumbar, Aman hingga Enam Bulan ke Depan
-
14.937 Orang Masih Mengungsi Akibat Bencana di Sumut