SuaraSumut.id - Polisi mengklaim telah menemukan titik kasus wanita ditemukan tewas dalam mobil di Jalan Kelambir V, Kecamatan Medan Helvetia.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengatakan, pihaknya telah memeriksa seluruh saksi terkait kejadian yang merenggut nyawa Vonda Harianingsih (50). Valentino yakin kasus ini akan segera terungkap.
"Dalam waktu dekat, sudah ada (titik terang), sudah makin jelas," katanya kepada SuaraSumut.id, Selasa (13/6/2023).
Selain saksi-saksi, kata Valentino, polisi juga melakukan pemeriksaan terhadap kamera CCTV yang terpasang di sekitar lokasi penemuan korban.
Baca Juga: Menyoal Minimnya Pelibatan Masyarakat dalam Upaya Pemajuan Kebudayaan di Riau
Dari rekaman terlihat seorang laki-laki keluar dari dalam mobil korban. Kapolrestabes menerangkan pihaknya sedang mengidentifikasi pria tersebut.
"Dan banyak yang kita periksa mudah-mudahan segera (ditangkap)," pungkasnya.
Sebelumnya, warga yang bermukim di Jalan Kelambir V digemparkan dengan penemuan wanita tewas bersimbah darah di dalam mobil pada Rabu (7/6/2023).
Korban diketahui bernama Vonda Harianingsih (50) warga Kebun Lada, Binjai. Korban ditemukan tewas di bagian tempat duduk tengah mobil Daihatsu Xenia BK 1088 IW yang terparkir di pinggir jalan.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Sara Duterte Ditekan usai Ancam Bunuh Presiden Marcos Jr, Klarifikasi Hanya Guyonan?
-
Wapres Filipina Terlibat Kontroversi, Ancaman Maut ke Presiden Marcos Jr. Picu Investigasi
-
Misteri Kematian Rico Pasaribu Terkuak? Sidang Perdana Besok, Peran Koptu HB Jadi Sorotan
-
9 Pilihan Drama Korea Komedi Kriminal, Padukan Ketegangan dan Humor
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia