SuaraSumut.id - Telkomsel menyalurkan 720 hewan kurban kepada sekitar 46.000 penerima manfaat.
Hewan kurban yang disalurkan terdiri dari 112 ekor sapi dan 608 ekor kambing.
Direktur Human Capital Management Telkomsel Muharam Perbawamukti mengatakan bahwa Idul Adha menjadi momen penting sekaligus pengingat untuk terus bersyukur dan berbagi dengan memberikan kebermanfaatan bagi sesama.
Dengan mengusung semangat #NyalakanKebersamaan, pihaknya menjalin kolaborasi bersama para mitra strategis untuk bergotong royong menyediakan dan mendistribusikan hewan kurban agar dapat menjangkau lebih banyak penerima manfaat secara menyeluruh.
"Kami berharap ini dapat memberikan dampak sosial bernilai tambah bagi pelanggan dan masyarakat, sekaligus mempererat tali silaturahmi serta kebersamaan," katanya, Selasa (27/6/2023).
Pengadaan hewan kurban tahun ini melibatkan mitra strategis, seperti lembaga sosial terpercaya, KitaBisa.com, Ternaknesia. Pihaknya juga hingga melibatkan UMKM dari peternak lokal. Langkah ini diharapkan dapat membantu memperkuat sektor tersebut.
Selain itu, juga mendistribusikan sejumlah bantuan hewan kurban yang berasal dari sumbangan karyawan yang diinisiasi melalui komunitas kerohanian Islam Majelis Telkomsel Taqwa (MTT).
"Seluruh bantuan hewan kurban yang terkumpul akan disalurkan ke lebih dari 600 titik yang meliputi lingkungan masjid, rumah sakit, pesantren, hingga pemukian masyarakat," ungkapnya.
Bantuan hewan kurban yang diberikan berupa daging potong dan daging masak yang sudah diolah menjadi makanan siap saji, seperti lunch box dan rendang.
Guna memastikan seluruh bantuan terdistribusi secara tepat sasaran, pihaknya menggandeng Dompet Dhuafa serta melibatkan karyawan di seluruh Indonesia melalui Employee Volunteering Program (EVP).
Baca Juga: Maafin Mimi Jiel, Ucapan Krisdayanti ke Azriel Hermansyah bikin Netizen Baper
Berita Terkait
-
Berbagi Momentum Kebaikan Idul Adha, Hankook Tire Donasikan Dua Ton Lebih Hewan Kurban kepada Warga Sekitar Cikarang
-
Wakil Bupati Pastikan Hewan Kurban di Sumedang Layak Dikonsumsi
-
SAG Jatim Sedekah Hewan Kurban Jelang Perayaan Idul Adha
-
Lewat Promo, BELI Catatkan Permintaan Hewan Kurban Naik 70%
-
Sambut Idul Adha, Brantas Abipraya Salurkan Hewan Kurban
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja