SuaraSumut.id - Kota Medan memiliki sejumlah lokasi kuliner yang terkenal akan cita rasa kelezatannya. Salah satu kuliner yang saat ini sedang hits adalah warung makan Indomie (Warmindo).
Meski sajian utamanya adalah mi instan, tak membuat lokasi kuliner Warmindo menjadi sepi. Sebaliknya, lokasi Warmindo malah digandrungi masyarakat yang ingin menyantap makanan lezat sambil nongkrong.
Dirangkum SuaraSumut.id, ada sejumlah lokasi Warmindo yang terkenal enak dan pas buat nongkrong, berikut lokasinya:
1. Agem Senyum
Baca Juga: Aksi Pelarian 10 Tahanan Polsek Rumbai Kabur Gali Toilet, Langsung Curi HP Dan Sepeda Motor
Warkop Agem Senyum berada di Jalan H Misbah Medan. Warung yang menyajikan menu utama Indomie Bangladesh ini buka setiap hari selama 24 jam.
Menu ini sudah sangat populer sehingga membuat pengunjung selalu ramai mendatangi warkop yang sudah berdiri sejak tahun 1989 silam ini.
Sangkin populernya, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyempatkan diri untuk singgah menyantap kelezatan makanan di Agem Senyum.
2. Warkop Bang Lades
Warkop Bang Lades berlokasi di Jalan Sampul Medan, persis di depan kampus UNPRI. Menu spesial di warung ini yaitu, mi Indomie Becek Bang Lades dan Indomie Goreng Bang Lades. Selain mi instan, warkop ini juga menyajikan nasi goreng dan ayam penyet. Selain di Jalan Sampul, Warkop Bang Lades juga buka cabang di Nuansa Kopi di Jalan T Amir Hamzah Medan.
Baca Juga: Persija Gagal Tundukkan Arema FC, Andritany Tak Sesali Keputusannya yang Berbuah Gol Pertama Lawan
3. Warkop Agam Jalan Bukit Barisan
Warkop Agam Cabang Multatuli Jalan Bukit Barisan Medan, terletak tak jauh dari kampus UMSU. Warkop ini buka 24 jam dan selalu ramai dipadati pengunjung. Menu spesial yang populer adalah Indomie Bangladesh. Mi instan ini semakin lezat saat dicampur dengan puding telur setengah matang.
4. Waroeng Triboy
Lokasi kuliner yang satu ini sudah populer menjadi tempat nongkrong dan kuliner sejak tahun 2000-an. Waroeng Triboy berada di Jalan Dr Mansyur Medan, tak jauh dari kampus USU. Selain mi instan, Waroeng Triboy yang buka mulai pukul 10.00 WIB hingga 01.00 WIB ini juga menyajikan kuliner enak seperti mi Aceh, martabak, nasi goreng dan lainnya.
5. Warkop Agam Jalan Karya
Lokasi kuliner Warkop Agam berada di Jalan Karya, Kecamatan Medan Barat, ini memiliki tempat yang luas dan nyaman buat pengunjung. Seperti Warkop Agam lainnya, warkop yang satu ini juga buka 24 jam dengan sajian spesial Indomie Bangladesh.
6. Warkop Putra Agam
Warkop Putra Agam berlokasi di Jalan Tuasan Medan dan buka selama 24 jam. Menu spesial tentu saja Indomie Bangladesh, nasi goreng kampung, martabak, kentang goreng dan lainnya. Warkop ini juga menyediakan jus alpukat, jus pinang muda dan lainnya yang baik untuk kesehatan.
7. Warmindo Adi Kuningan
Warmindo Adi Kuningan di Jalan Asia Medan ini menyajikan berbagai menu olahan mi instan yang lezat seperti Indomie rebus plus telur dan lainnya. Selain mi instan, Warmindo Adi Kuningan juga memiliki menu nasi goreng putih yang enak dan gurih.
8. Cafe Bang Am
Cafe Bang Am berlokasi di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Kota, memiliki berbagai menu makanan bukan saja mi instan, tapi juga mi Aceh, nasi goreng kampung dan lainnya.
Cafe Bang Am juga memiliki aneka jus diantaranya jus pinang muda yang pas disantap sembari nongkrong.
9. Warkop Yusuf
Lokasi kuliner yang satu ini berada di kawasan kota tua di Medan tepatnya di Jalan Gwangju, Kesawan, Kecamatan Medan Barat.
Nongkrong di Warkop Yusuf terasa berbeda karena sambil menikmati suasana kota tua di tengah Kota Medan. Menu andalan antara lain mi Aceh, mi instan, dan kopi sanger.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Macam-Macam Menu di Nikahan Happy Asmara Jadi Perbincangan: Konsepnya di Luar Batas Wajar Sih
-
Viral karena Lezatnya Bikin Nagih, Ini Resep Indomie Bangladesh: Bisa Jadi Ide Jualan!
-
Aksi Gila Pelaku Mutilasi di Sleman: Mau Buang Korban ke Septictank Tapi Lapar, Ditinggal ke Warmindo
-
Pernah Viral Bagikan Resep Mi Instan Seperti di Warmindo, Mas Danang Ungkap Rahasia Bikin Beras Murah Jadi Mahal
-
Nongkrong di Warmindo, Sandal Prilly Latuconsina Jadi Sorotan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
IndiHome Kini Hadir di Kawasan Elit Citraland Helvetia
-
64 Narapidana Dipindahkan ke Nusakambangan
-
Bobby Lovers Dituding Pelaku Pelemparan Edy Rahmayadi, Tim Hukum Ultimatum Kapolda Sumut 3x24 Jam
-
Bawa Bukti CCTV, Tim Hukum Bobby-Surya Resmi Laporkan Insiden Pelemparan Usai Debat Kedua Pilgub Sumut
-
Edy Rahmayadi Juga Dilempari Usai Debat Pilgub Sumut 2024